Kualitas Pelayanan Rumah Sakit Dalam Menangani Pasien BPJS (Studi Kasus di Rumah Sakit Liun Kendage Tahuna)
Abstract
Tujuan dalam penelitian ini adalah Untuk mengetahui pelayanan Rumah Sakit Dalam Menangani Pasien BPJS Di Rumah Sakit Umum Daerah Liun Kendage Kecamatan Tahuna Kabupaten Kepulauan Sangihe. Dalam upaya memenuhi kebutuhan masyarakat untuk mendapatkan pelayanan kesehatan yang optimal dan berkualitas, sebagaimana fungsi pemerintah untuk mewujudkan serta meningkatkan pelayanan pada warga masyarakat secara maksimal, salah satunya dengan meningkatkan kualitas pelayanan publik dibidang kesehatan. Berbicara mengenai pelayanan publik maka tentunya instansi pemerintah memiliki peran dalam hal ini, pelayanan kesehatan adalah salah satu bentuk pelayanan publik. Bentuk ukuran atau standar pelayanan tersebut sangat dibutuhkan untuk mengetahui sejauh mana pemerintah berhasil atau gagal melaksanakan pelayanan publik di bidang kesehatan. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode penelitian kualitatif. Dari hasil penelitian disimpulkan bahwa kualitas pelayanan pada rumah sakit Liun Kendage Tahuna dalam melayani pasien BPJS tergolong baik.
Kata Kunci : Kualitas, Pelayanan, Rumah Sakit, Pasien BPJS