Efektivitas Kinerja Wakil Bupati Dalam Menjalankan Pemerintahan Di Kabupaten Kepulauan Talaud Masa Jabatan 2014-2019

Authors

  • Friski Didian Langinan Program Studi Ilmu pemerintahan Unsrat
  • Ismail Sumampow Program Studi Ilmu pemerintahan Unsrat
  • Gustaf Undap Program Studi Ilmu pemerintahan Unsrat

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Efektivitas Kinerja Wakil Bupati  Dalam Menjalankan Pemerintahan Di Kepulauan Talaud. Kepala daerah (gubernur, bupati / walikota) wajib memegang teguh dan mengamalkan pancasila, melaksanakan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta mempertahankan dan memelihara keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (selanjutnya disebut NKRI), menaati seluruh ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku, mengembangkan kehidupan demokrasi, menjaga etika dan norma dalam pelaksanaan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan daerah, menerapkan prinsip tata pemerintahan yang bersih dan baik, melaksanakan program strategis nasional dan menjalin hubungan kerja dengan seluruh instansi vertikal didaerah dan semua perangkat daerah. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Dari hasil penelitian disimpulkan Faktor Internal Efektivitas kinerja Wakil Bupati dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsi tidak terlasana dengan baik kerena kewenangan dari wakil bupati berada pada pemberian tugas dari bupati, dan pada pelaksanaan pertanggung jawaban tugas. Bupati sering tidak melibatkan Wakilnya

 

 

Kata Kunci: Efektivitas, Kinerja, Wakil Bupati

Downloads

Published

2022-07-25

Issue

Section

Articles