Kinerja Dinas Kepemudaan Dan Olahraga Dalam Pembinaan Atlet Di Provinsi Sulawesi Utara

Authors

  • Rivky Caprio Lumentut Program Studi Ilmu Pemerintahan Unsrat
  • Novie R Pioh Program Studi Ilmu Pemerintahan Unsrat
  • Donald K Monintja Program Studi Ilmu Pemerintahan Unsrat

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui Langkah-langkah Dinas Kepemudaan dan Olahraga dalam pembinaan atlet di Provinsi Sulawesi Utara. Sistem pengelolaan, pembinaan dan pengembangan keolahragaan nasional diatur dalam semangat otonomi daerah guna mewujudkan kemampuan daerah dan masyarakat yang mapan secara mandiri mengembangkan kegiatan keolahragaan, khususnya kegiatan olahraga tradisional. Yang dimaksud antara lain, pelaku olahraga, organisasi olahraga, dana olahraga, sarana dan prasarana olahraga, peran serta masyarakat, dan penunjang keolahragaan termasuk ilmu pengetahuan, teknologi, informasi dan industri olahraga nasional yang manfaatnya dapat dirasakan oleh semua pihak. Penelitian ini dilaksanakan di dinas kepemudaan dan olahraga provinsi Sulawesi utara. Penelitian ini menggunakan Metode  penelitian kualitatif. Dari hasil penelitian terlihat bahwa Kemampuan Dinas Kepemudaan dan Olahraga dalam pembinaan atlet di Provinsi Sulawesi Utara dapat dilihat dari upaya dinas yang memanfaatkan mitra kerja mereka untuk dapat berkomunikasi seperti pihak KONI Sulawesi Utara yang dijadikan jembatan untuk dapat melakukan pertemuan secara berkala dengan para atlet, dan tentunya dari hasil pertemuan tersebut ada hal-hal yang dibahas untuk dapat melakukan kepada para atlet berprestasi di Provinsi Sulawesi Utara.

 

 Kata Kunci : Kinerja, Dinas, Pembinaan, Atlet

Downloads

Published

2023-01-09