PENGARUH BELANJA PENDIDIKAN BELANJA KESEHATAN BELANJA MODAL DAN INFLASI TERHADAP KEMISKINAN DI KOTA MANADO

Authors

  • Syifa N. Kiai Demak Jurusan Ekonomi Pembangunan, Fakultas Ekonomi Dan Bisnis, Universitas Sam Ratulangi, Manado 95115, Indonesia
  • Vecky A.J Masinambow
  • Albert T Londa

Abstract

Pembangunan nasional salah satu  sasaranadalah menurunkan tingkat kemiskinan. Masalah kemiskinan memang telah lama ada pada masa lalu umumnya masyarakat menjadi miskin bukan karena kurang pangan, tetapi miskin dalam bentuk minimnya kemudahan  atau  materi. Dari ukuran kehidupan  modern  pada masa kini mereka tidak menikmati fasilitas pendidikan, pelayanan kesehatan, dan kemudahan – kemudahan lainya yang tersedia pada jaman modern.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh inflasi, belanja pendidikan, belanja kesehatan dan belanja modal terhadap kemiskinan di Kota Manado.Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder pada tahun 2008-2017.Alat analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda.Perangkat lunak yang digunakan ujntuk melakukan analisis adalah eviews 8.Hasil penelitian menunjukan bahwa variabel inflasi berpengaruh negative dan tidak signifikan terhadap kemiskinan.Variabel belanja pendidikan berpengaruh negative dan tidak siginifikan terhadap kemiskinan, dan variabel belanja kesehatan berpengaruh negative dan tidak signifikan terhadap kemiskinan sedangkan variabel belanja modal berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kemiskinan.

Downloads

Published

2020-03-04

Issue

Section

Articles