Tujuan penelitian ini adalah  melihat sektor-sektor apa saja yang merupakan sektor basis, dan bagaimana peranan sektor-sektor basis pada pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Kepulauan Talaud selama periode 2013-2019.  Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari data Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Kepulauan Talaud dan Provinsi Sulawesi Utara dengan total seluruh sektor yang diteliti ada 17 sektor. Data tersebut diolah dengan menggunakan alat analsis location quotient (LQ) dan shift-share. Hasil penelitian menggunakan location quotient (LQ) menunjukan bahwa terdapat 5 sektor yang merupakan sektor basis, yaitu sektor pertanian kehutanan dan perikanan, pengadaan listrik dan gas, perdagangan besar dan eceran reparasi mobil dan sepeda motor, administrasi pemerintahan pertahanan dan jaminan sosial wajib, jasa kesehatan dan kegiatan sosial. Hasil analisis shift-share secara rata-rata menunjukan bahwa seluruh sektor memiliki nilai positif. Ketika digabungkan antara analisis location quotient dan shift-share menghasilkan potensi daerah yang menunjukan kelima sektor yang bernilai positif. Artinya kelima sektor tersebut berpotensi untuk dikembangkan