ANALISIS PENGARUH SUKU BUNGA ACUAN, KECENDERUNGAN KONSUMSI MASYARAKAT DAN INKLUSIVITAS KEUANGAN TERHADAP PERMINTAAN UANG ELEKTRONIK DI INDONESIA PERIODE 2011.1-2020.4

Authors

  • Abdullah Fadhlil Khaliq Maengkom Jurusan Ekonomi Pembangunan, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universsitas Sam Ratulangi, Manado 95115, Indonesia
  • Tri Oldy Rotinsulu
  • Dennij Mandeij

Keywords:

Uang Elektronik, Suku Bunga, Konsumsi.

Abstract

Uang merupakan salah satu instrumen yang sangat penting bagi perekonomian. Sebagai suatu fenomena yang baru bagi masyarakat Indonesia, uang elektronik menjadi penting untuk di teliti. Selain itu pula, uang elektronik merupakan program gerakkan nasional yang digalakkan oleh pemerintah lewat Bank Indonesia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisa pengaruh tingkat suku bunga acuan, kecenderungan konsumsi masyarakat, dan inklusivitas keuangan terhadap permintaan uang elektronik di Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode analisis linier berganda (OLS) dengan menggunakan data runtut waktu atau time series secara triwulan periode 2011-2020. Hasil penelitian ini menunjukkan tingkat suku bunga acuan berpengaruh secara negatif dan signifikan terhadap permintaan uang elektronik. Kecenderungan konsumsi masyarakat berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap permintaan uang elektronik. Inklusivitas keuangan berpengaruh secara positif dan tidak signifikan terhadap permintaan uang elektronik.

 

Downloads

Published

2022-04-01

Issue

Section

Articles