Analisis Sektor Basis dan Non Basis Perekenomian Di Kota Sorong

Authors

  • Franco Rahandekut EKONOMI PEMBANGUNAN-FEB-UNSRAT
  • Vecky A.J Masinambow EKONOMI PEMBANGUNAN-FEB-UNSRAT
  • Irawaty Masloman EKONOMI PEMBANGUNAN-FEB-UNSRAT

Abstract

ABSTRAK

Pembangunan ekonomi merupakan suatu proses peralihan dari tingkat ekonomi yang sederhana menuju ke tingkat ekonomi yang lebih modern demi tercapainya suatu kesejahteraan masyarakat. Dalam melakukan proses peralihan tersebut harus memperhatikan pembangunan ekonomi pada masing-masing daerah yang mempunyai tujuan untuk meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan di masing-masing daerah. Masalah yang sering terjadi dalam pembangunan ekonomi daerah terletak pada kebijakan-kebijakan yang ditetapkan untuk dapat mengetahui perkembangan perekonomian suatu daerah Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui sektor basis dan sektor non basis perekonomian Di Kota Sorong tahun 2016-2020. Jenis data dalam penelitian ini adalah data sekunder yang berasal dari PDRB Kota Sorong dan Provinsi Papua Barat periode 2016-2020.

Hasil penelitian ini menunujukan bahwa Berdasarkan analisis location quotient (LQ), dari 17 sektor ekonomi terdapat 14 sektor yang basis atau unggulan dan 3 sektor nonbasis.

Kata kunci: Perekonomian, Sektor Basis, dan Non Basis.

Downloads

Published

2023-01-13

Issue

Section

Articles