Pengaruh Fintech Peer to Peer Lending dan Pembayaran Digital Uang Elektronik Terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Indonesia

Authors

  • Erya P. Pailaha EKONOMI PEMBANGUNAN-FEB-UNSRAT
  • Tri Oldy Rotinsulu EKONOMI PEMBANGUNAN-FEB-UNSRAT
  • Dennij Mandeij EKONOMI PEMBANGUNAN-FEB-UNSRAT

Abstract

Pertumbuhan ekonomi merupakan faktor yang sangat penting untuk mengetahui kondisi ekonomi suatu negara dan bisa kita lihat bahwa pertumbuhan ekonomi sekarang ini dalam proses pemulihan dimana adanya pandemi covid-19 menyebabkan pertumbuhan ekonomi menurun. Disisi lain perkembangan teknologi memunculkan inovasi baru seperti peer to peer lending dan pembayaran digital. Kedua jenis fintech ini merupakan layanan keuangan sedang populer sekarang ini. Dengan adanya kedua jenis ini membantu masyarakat dalam kondisi covid-19 karena mengandalkan teknologi semua kegiatan transaksi bisa dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh fintech peer to peer lending dan pembayaran digital uang elektronik secara simultan terhadap pertumbuhan ekonomi di Indonesia dan untuk mengetahui pengaruh fintech peer to peer lending dan pembayaran digital uang elektronik secara parsial terhadap pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data dekunder pada Tahun 2019 Q1 - 2022 Q4. Analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear Berganda. Alat analisis yang digunakan untuk melakukan analisis adalah eviews 8. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel fintech peer to peer lending tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Indonesia, variabel pembayaran digital uang elektronik berpengaruh positif dan signifikan terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Indonesia, dan secara simultan variabel fintech peer to peer lending dan pembayaran digital uang elektronik berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi di Indonesia.

Kata Kunci: Fintech, Peer to Peer Lending, Uang Elektronik, Pertumbuhan Ekonomi

Downloads

Published

2023-07-18

Issue

Section

Articles