Analisis Penggunaan Dana Desa Sebelum dan Selama Pandemi Covid-19 Tahun 2017-2022 (Studi di Desa Lotta Kecamatan Pineleng Kabupaten Minahasa)

Authors

  • Dewina Suryani Pratama Pangalila EKONOMI PEMBANGUNAN-FEB-UNSRAT
  • Amran T. Naukoko EKONOMI PEMBANGUNAN-FEB-UNSRAT
  • Krest D. Tolosang EKONOMI PEMBANGUNAN-FEB-UNSRAT

Abstract

Pemerintah Indonesia membantu masyarakat yang terkena dampak dari adanya pandemi covid-19 melalui berbagai cara, yang salah satunya yaitu dengan mengubah peraturan menteri tentang prioritas penggunaan dana desa. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui program-program penggunaan dana Desa Lotta, bagaimana kesesuaian penggunaan dana Desa Lotta dengan peraturan Menteri Desa, PDTT dan sejauh mana ketercapaian program penggunaan dana Desa Lotta di masa sebelum dan saat Pandemi Covid-19. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang dideskripsikan dalam bentuk deskriptif. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis data kualitatif yang terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Adapun hasil dari penelitian ini yaitu pada masa sebelum pandemi Covid-19, program/kegiatan penggunaan dana Desa Lotta hanya terbagi atas 2 bidang yaitu bidang pelaksanaan pembangunan desa dan bidang pemberdayaan masyarakat desa. Sedangkan program/kegiatan penggunaan dana Desa Lotta di masa saat pandemi Covid-19 terbagi atas 4-5 bidang yang terdiri dari bidang penyelenggaraan pemerintahan desa, bidang pelaksanaan pembangunan desa, bidang pemberdayaan masyarakat dan bidang penanggulangan bencana darurat serta untuk tahun 2022 ditambah dengan bidang pembinaan kemasyarakatan. Untuk setiap program dan kegiatan yang dibentuk dan dilaksanakan oleh pemerintah Desa Lotta selalu tercapai dan berhasil dilaksanakan sesuai dengan Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Republik Indonesia Tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2017-2022.

Kata Kunci : Dana Desa; Pandemi Covid-19; Pembangunan Desa; Pemberdayaan Masyarakat Desa

Downloads

Published

2023-10-27

Issue

Section

Articles