EVALUASI PENCATATAN DAN PELAPORAN DANA PENSIUN PADA DANA PENSIUN PEMBERI KERJA (STUDI KASUS PADA PT. PLN WILAYAH SULUTTENGGO)
Abstract
Bekerja untuk memenuhi kebutuhan dimasa ini tidaklah cukup. Kekhawatiran muncul ketika seseorang berpikir bagaimana kelak ketika ia tidak berada pada usia produktif lagi. Pada era 70-an sampai 80-an program pensiun hanya dimiliki oleh  pegawai negeri namun mulai memasuki era 90-an terutama setelah keluarnya UU Nomor 11 tahun 1992 yang mengatur tentang dana pensiun, program pensiun tidak hanya diberikan kepada mereka yang bekerja sebagai pegawai negeri melainkan perusahaan swasta sudah harus memiliki program pensiun bagi karyawannya. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pencatatan dan pelaporan potongan dana pensiun pada dana pensiun pemberi kerja PT. PLN Wilayah Suluttenggo. Metode analisis data yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif dimulai dengan mengumpulkan data-data yang bersangkutan dengan dana pensiun dan membandingkan kesesuaian pengakuan dan pencatatannya dengan teori yang ada, PSAK No. 24 serta bagaimana proses pencatatan dan pelaporan potongan iuran pensiun tetapi tidak digunakan untuk membuat kesimpulan yang berlaku umum. Hasil penelitian menunjukkan prosedur pencatatan potongan iuran pensiun sesuai dengan teori, dan pelaporan potongan iuran pensiun dengan benar sesuai dengan PSAK No. 24 revisi 2010 tentang imbalan kerja.
Â
Kata kunci: pencatatan dan pelaporan, iuran pensiun