KEPATUHAN DALAM MEMBAYAR PAJAK BUMI DAN BANGUNAN (Studi Pada Wajib Pajak di Desa Ambia, Kecamatan Essang Selatan, Kabupaten Kepulauan Talaud)

Penulis

  • Edward McFadden Fillipo Laluas Universitas Advent Indonesia, Bandung
  • Marthinus Ismail Universitas Advent Indonesia, Bandung

DOI:

https://doi.org/10.35794/jpekd.44436.23.3.2022

Abstrak

ABSTRAK

                Penelitian bertujuan mengetahui adanya pengaruh pengetahuan pajak dan kesadaran wajib pajak (WP) terhadap kepatuhan wajib Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) di Desa Ambia, Kecamatan Essang Selatan, Kabupaten Kepulauan Talaud. WP PBB yang berdomisili di Desa Ambia sebanyak 50 sampel WP. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner dan SPSS versi 25 sebagai alat analisis. persamaan regresi dengan nilai R Square didapat sebesar 87,5 %. Hasil uji-t diperoleh bahwa pengetahuan perpajakan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepatuhan WP dengan t hitung 2,080 dan signifikansi 0,043 < 0,050. Pengetahuan perpajakan memiliki efek positif terhadap kepatuhan WP dengan t hitung sebesar 11,386 dan signifikan 0,000 < 0,050. Hasil uji F = 164,473 dengan nilai signifikan 0,000 < 0,05 yang menyatakan bahwa pengetahuan pajak dan kesadaran wajib pajak secara simultan mempunyai efek positif terhadap kepatuhan WP di Desa Ambia.

 

Kata kunci: kepatuhan wajib pajak, kesadaran wajib pajak, pengetahuan perpajakan.

 

Unduhan

Diterbitkan

2022-12-14