Analisis Penanaman Modal Asing (PMA), Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN), Tenaga Kerja, Dan Pengeluaran Pemerintah Terhadap Pertumbuhan Ekonomi Di Provinsi Sulawesi Utara

Authors

  • jelita mashanafi PRODI MAGISTER ILMU EKONOMI
  • Tri Oldy Rotinsulu Univeritas Sam Ratulangi, Manado
  • Agnes L.Ch.P. Lapian Univeritas Sam Ratulangi, Manado

DOI:

https://doi.org/10.35794/jpekd.53838.25.2.2024

Abstract

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penanaman modal asing, penanaman modal dalam negeri, tenaga kerja, pengeluaran pemerintah terhadap pertumbuhan ekonomi di provinsi Sulawesi selama kurun waktu 2003 – 2022. Penelitian ini menggunakan data kurun waktu tahun 2003 - 2022 dan

menggunakan analisis regresi linier berganda “Ordinary Least Square” (OLS) dengan bantuan perangkat lunak eviews 8. Berdasarkan hasil analisis, ditemukan bahwa penanaman modal asing dan pengeluaran pemerintah berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi. Artinya, peningkatan penanaman modal asing dan pengeluaran pemerintah dapat memacu peningkatan pertumbuhan ekonomi di Provinsi Sulawesi Utara. Sementara itu, tenaga kerja memberikan pengaruh negatif dan signifikan yang berarti semakin banyak jumlah tenaga kerja tanpa diimbangi dengan kecukupan lapangan kerja akan menyebabkan penurunan pertumbuhan ekonomi di Provinsi Sulawesi Utara. Sedangkan, penanaman modal dalam negeri berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Provinsi Sulawesi Utara karena pertumbuhan PMDN berfluktuasi disebabkan oleh faktor tata kelola infrastruktur dan komunikasi antara pengusaha/investor dan pemerintah yang masih kurang baik dan perlu dibenahi Kembali.

Kesimpulan hasil penelitian, dapat diketahui bahwa penanaman modal asing (PMA), penanaman modal dalam negeri (PMDN, tenaga kerja (TK), pengeluaran pemerintah daerah (PPD) berpengaruh yang signifikan secara Bersama-sama terhadap pertumbuhan ekonomi di Provinsi Sulawesi Utara. Peran pemerintah Provinsi Sulawesi Utara melalui pengeluaran pemerintah yang dapat merangsang peningkatan variabel PMA,PMDN  dan penyerapan angkatan kerja berdasarkan jumlah tenaga kerja diharapkan mampu meningkatkan kegiatan ekonomi daerah guna tercapainya pertumbuhan ekonomi di Provinsi Sulawesi Utara.

 

Kata Kunci: Penanaman Modal Asing, Penanaman Modal Dalam Negeri, Tenaga Kerja, Pengeluaran Pemerintah, Pertumbuhan Ekonomi, Sulawesi Utara.

 

Published

2024-05-01

How to Cite

mashanafi, jelita, Rotinsulu, T. O., & Lapian, A. L. (2024). Analisis Penanaman Modal Asing (PMA), Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN), Tenaga Kerja, Dan Pengeluaran Pemerintah Terhadap Pertumbuhan Ekonomi Di Provinsi Sulawesi Utara. JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH, 25(2), 205–222. https://doi.org/10.35794/jpekd.53838.25.2.2024

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 5 > >>