Perubahan Gaya Hidup Mahasiswa Fisip Unsrat Terhadap Belanja Online

Authors

  • Cynthia Melisa Program Studi Sosiologi Unsrat
  • Juliana Tumiwa Program Studi Sosiologi Unsrat
  • Shirley Y.V.I Goni Program Studi Sosiologi Unsrat

Abstract

Perubahan adalah bentuk peralihan yang merubah tata kehidupan masyarakat yang berlangsung terus menerus karena sifat sosial yang dinamis dan bisa terus berubah. Kegiatan berbelanja yang dulunya hanya dikenal melalui toko fisik sekarang dapat dilakukan secara online. Umumnya mahasiswa melakukan belanja online bukan di dasarkan pada kebutuhan semata, melainkan demi kesenangan dan gaya hidup sehingga menyebabkan seseorang menjadi boros. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Lokasi penelitian di Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Sam Ratulangi Manado. Dengan fokus penelitian informan ada 10 orang mahasiswa yang terdiri dari 7 program studi yang tersedia di Fakultas Ilmu Sosial dan Politik. Teknik pengumpulan data yang digunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa Belanja online telah merubah gaya hidup mahasiswa fisip menjadi boros dikarenakan dari 10 informan yang peneliti ambil, dalam hitungan satu bulan, mahasiswa fisip tidak cukup untuk membeli satu kali barang di online shop. Mereka selalu membeli barang yang bukan menjadi kebutuhan tetapi hanya karena melihat produk dari iklan yang ditawarkan oleh online shop mereka membeli barang yang mereka inginkan.

 

 

Kata Kunci : , Perubahan, Gaya Hidup, Mahasiswa

Downloads

Published

2023-03-12