Penyalahgunaan Minuman Alkohol (CAPTIKUS) Terhadap Remaja Dikelurahan Ranotana Weru Kecamatan Wanea Kota Manado

Authors

  • Reyne M.S. Paat Program Studi Sosiologi Unsrat
  • Lisbeth Lesawengen Program Studi Sosiologi Unsrat
  • Rudy Mumu Program Studi Sosiologi Unsrat

Abstract

Konsumsi alkohol baik dikalangan remaja maupun dikalangan adalah sebuah masalah kesehatan yang sangat serius, meminum alkohol dibawah umur beresiko negative bagi kesehatan dan  sosial seperti gangguan  perkembangan otak sehingga mempengaruhi kosentrasi pada saat belajar sehingga prestasi akademis menjadi buruk, bunuh diri dan depresi. Kehilangan memori dan resiko tinggi terhadap perilaku seksual, kecanduan serta menyebabkan kekerasan terhadaporang disekitanya, dan kecelakaan saat berkendara bermotor maupun mobil (cederadan menyebabkan kematian. Dalam menjawab permasalahan yang ditemukan, penelitian yang dilakukan menngunakan metode penelitian kualitatif. Lokasi penelitian di Kelurahan Ranotana Weru Kecamatan Wanea Kota Manado “Penyalahgunaan Alkohol (Captikus) Terhadap Remaja” dengan fokus penelitian pada 10 informan. Teknik pengumpulan data yang digunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan Penyalahgunaan dalam hal ini konsumsi minuman keras beralkohol tidak bisa dipandang sebelah mata karena dampak yang terjadi yang mengakibatkan banyak remaja yang sudah menjadi kebiaasaan buruk bagi mereka, sungguh tragis bila melihat dan mendengar para remaja yang dianggap sebagai agen perubahan, harus mengenal dan menyalahgunakan minuman keras.

 

 

Kata Kunci : Penyalahgunaan, Captikus, Remaja

 

Downloads

Published

2023-05-21