HUBUNGAN DURASI MENGEMUDI DAN UMUR DENGAN KELUHAN NYERI PUNGGUNG BAWAH (LOW BACK PAIN) PADA PENGEMUDI MIKROLET JURUSAN KAROMBASAN - PUSAT KOTA DI KOTA MANADO

Authors

  • Veronika Sasamu
  • Woodford B. S. Joseph
  • Ricky C. Sondakh

Abstract

Nyeri punggung bawah merupakan keluhan yang sering dijumpai dalam kehidupan sehari-hari. Pengemudi merupakan pekerjaan sektor informal yang mempunyai resiko gangguan kesehatan berupa gangguan pada otot yang menyebabkan nyeri punggung bawah. Faktor penyebabnya antara lain adalah durasi mengemudi dan umur. Ketika mengemudi dengan posisi duduk yang statis dan dalam durasi mengemudi yang lama akan mengakibatkan kelelahan dan timbul rasa pegal pada daerah punggung bawah. Umur sangat berpengaruh terhadap keluhan nyeri punggung bawah karena semakin bertambahnya umur kekuatan otot semakin menurun. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalis hubungan durasi mengemudi dan umur dengan keluhan nyeri punggung bawah pada pengemudi mikrolet jurusan karombasan – pusat kota di Kota Manado. Penelitian ini merupakan survei analitik dengan rancangan penelitian cross sectional study. Tempat pelaksanaan penelitian di daerah karombasan. Waktu pelaksanaan penelitian pada bulan Maret – Agustus 2017. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pengemudi mikrolet jurusan karombasan – pusat kota di Kota Manado yang memenuhi kriteria inklusi dan ekslusi adalah 39 orang. Pengambilan data menggunakan kuesioner dan Uji statistik yang digunakan untuk menganalisis data adalah spearman rank pada CI 95% dan α=0,05. Hasil analisis bivariat hubungan antara durasi mengemudi dengan keluhan nyeri punggung bawah (Ï value=0,001) dengan r=0,526 dan hubungan antara umur dengan keluhan nyeri punggung bawah (Ï value=0,023) dengan r=0,363. Terdapat hubungan antara durasi mengemudi dan umur dengan keluhan nyeri punggung bawah pada pengemudi mikrolet jurusan karombasan – pusat kota di Kota Manado.

Kata Kunci: Durasi Mengemudi, Umur, Keluhan Nyeri Punggung Bawah, Pengemudi Mikrolet Jurusan Karombasan – Pusat Kota


ABSTRACT
Low back pain is a common complaint encountered in everyday life. Driver is an informal sector work, who have a helathy trouble risk including trouble on muscles which caused low back pain. Causes include the duration of driving and age. When driving in a static sitting position and in the duration of driving a long time will result in fatigue and arousal in the lower back area. Age has big influence for the lamentation of low back pain, because of the increase of the age, the muscle strengthen decrease. The purpose of this study is to analyze the correlation of driving duration and age with low back pain complaints on mikrolet driver of karombasan – city center route in Manado City. This study is an analytical survey using cross sectional study design. Place of the research in the Karombasan area. The timing of the study on march-August 2017. An analytical survey with cross-sectional study was conducted to investigate worker exposure to driving duration, age, as a risk for low back pain. The population in this study is all the mikrolet drivers of karombasan – city center route in Manado City that meet the inclusion and exclusion criteria is 39 people. Data collection using questionnaire and statistic test used to analyze data is spearman rank at 95% CI and α = 0,05. The results of bivariate analyzes the correlation between driving duration with low back pain (Ï value=0,001) with r=0,526 and the correlation between age with low back pain (Ï value=0,023) with r=0,363. There is a correlation between driving duration and age with low back pain on mikrolet drivers of karombasan-city center route in Manado City

Keywords: Driving Duration, Age, Low Back Pain, Mikrolet Drivers of Karombasan - City Center Route in Manado City.

Downloads