PENGARUH PENYULUHAN KESEHATAN TERHADAP PERILAKU PELAJAR DALAM PENCEGAHAN DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) DI SMK KRISTEN EL’FATAH MANADO
Abstract
Latar Belakang: Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan salah satu penyakit menular yang sampai saat ini masih menjadi masalah kesehatan masyarakat di dunia termasuk Indonesia, sering muncul sebagai kejadian luar biasa dan menimbulkan keresahan di masyarakat kerena menyebar dengan cepat dan tidak jarang dapat menyebabkan kematian. Demam berdarah adalah penyakit akut yang disebabkan oleh virus dengue yang masuk ke peredaran darah manusia melalui gigitan nyamuk Aedes aegypti dan Aedes albopictus. Pengetahuan, sikap dan tindakan merupakan faktor yang banyak mempengaruhi Demam Berdarah dengue karena pengetahuan, sikap dan tindakan adalah hal yang dimiliki oleh masyarakat, sehingga pada dasarnya masyarakatlah yang memiliki peranan yang paling besar untuk mengurangi kasus Demam Berdarah Dengue.Tujuan: Untuk menganalisis apakah ada perubahan perilaku terhadap pelajar dalam pencegahan demam berdarah dengue di SMK Kristen El’Fatah Manado. Metode: Penelitian kuantitatif dengan menggunakan true eksperiment design pretest-posttest. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh pelajar kelas XI, XII di SMK Kristen El’ Fatah Manado yang berjumlah 73 orang. Hasil: Untuk pelajar yang tidak dilakukan penyuluhan (kontrol) tidak terdapat pengaruh pada variabel pengetahuan, sikap dan tindakan dapat dilihat bahwa nilai p.value sebesar 1,000 dan untuk pelajar yang dilakukan penyuluhan (eksperimen) terdapat pengaruh pada variabel pengetahuan, sikap dan tindakan dengan nilai p.value 0,000. Kesimpulan: Ada pengaruh penyuluhan kesehatan terhadap perilaku pelajar dalam pencegahan demam berdarah dengue (DBD) di SMK Kristen El’Fatah Manado
Â
Kata kunci : Pengetahuan, Sikap, Tindakan dan Pencegahan DBD
Â
ABSTRACT
Background: Dengue Hemorrhagic Fever (DHF) is a contagious disease that is still a public health problem in the world including Indonesia, often appears as an extraordinary event and cause unrest in the community because it spreads quickly and not infrequently can cause death. Dengue fever is an acute disease caused by dengue virus that enters human blood circulation through the bite of Aedes aegypti and Aedes albopictus mosquitoes. Knowledge, attitudes and actions are many factors that influence dengue hemorrhagic fever because knowledge, attitudes and actions are things that are owned by the community, so that basically the community has the biggest role in reducing the case of dengue hemorrhagic fever. The purpose of this study: To analyze whether there is a change in behavior towards students in the prevention of dengue hemorrhagic fever at the El'Fatah Christian Vocational School in Manado. Research methods: Quantitative research using true experimental design pretest-posttest. The population in this study were all students of class XI, XII at El ’Fatah Christian Vocational School in Manado, amounting to 73 people. Results of the study: For students who are not treatment (control) there is no influence on the variables of knowledge, attitudes and actions can be seen that the p.value is 1,000 and for students who do treatment (experiment) there is an influence on the variables of knowledge, attitudes and actions with p values. value of 0,00. Conclusion: There is an influence of health education on student behavior in the prevention of dengue hemorrhagic fever (DHF) in the El'Fatah Christian Vocational School in Manado
Â
Keywords: Knowledge, Attitude, Action and Prevention of DHF