PENERAPAN SANKSI HUKUM TERHADAP EKSPLOITASI PENANGKAPAN IKAN DI PERAIRAN LAUT SULAWESI UTARA

Authors

  • Stevanus Junior Umboh
  • Flora P. Kalalo
  • Pricillia A.E. Pande-Iroot

Abstract

Eksploitasi penangkapan ikan secara berlebihan di perairan Laut Sulawesi Utara telah menjadi permasalahan serius yang mengancam keberlanjutan sumber daya laut serta keseimbangan ekosistem. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan sanksi hukum terhadap pelaku pelanggaran eksploitasi penangkapan ikan, baik yang dilakukan oleh nelayan lokal maupun pihak asing, serta meninjau efektivitas penegakan hukum yang berlaku di wilayah tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah yuridis normatif dengan pendekatan perundang-undangan dan studi kasus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun telah terdapat regulasi yang mengatur, seperti Undang-Undang Nomor 45 Tahun 2009 tentang Perikanan, penerapan sanksi hukum masih menghadapi berbagai kendala, antara lain keterbatasan pengawasan, kurangnya koordinasi antar lembaga, dan lemahnya efek jera terhadap pelaku. Penelitian ini merekomendasikan penguatan kapasitas penegakan hukum, peningkatan pengawasan laut, serta optimalisasi peran masyarakat dalam menjaga kelestarian sumber daya perikanan di Sulawesi Utara.

Kata Kunci : Sanksi hukum, eksploitasi perikanan, Penangkapan ikan, Laut sulawesi Utara, Penegakan hukum.

Downloads

Published

2025-05-20