Perilaku Masyarakat Desa terhadap Penyakit Malaria di Masa Pandemi Covid-19

Authors

  • Fabio B. Rading Universitas Sam Ratulangi
  • Victor D. Pijoh Universitas Sam Ratulangi
  • Josef S. B. Tuda Universitas Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.35790/msj.v3i1.33073

Abstract

Abstract: To date, the number of malaria cases in North Sulawesi is still quite high which may be influenced by community behavior. Kauditan District, especially in Kaima village, is one of the areas in North Minahasa Regency that has the highest incidence of malaria. Moreover, community's behavior has changed greatly during the current Covid-19 pandemic. This study was aimed to determine the behavior of the Kaima village community, Kauditan District, North Minahasa Regency towards malaria during the Covid-19 pandemic. This was a descriptive study. There were 100 people of Kaima village as respondents in this study. The results showed that based on the level of knowledge about malaria, 66 respondents (66%) had good knowledge. Based on the attitudes towards malaria, 95 respondents (95%) had good attitudes. Based on the action against malaria, 61 respondents (61%) had good action. In conclusion, during Covid-19 pandemic, people of Kaima village had good knowledge about the malaria incidence, however, there was lack of knowledge about the types and activities of biting of the mosquitoes. Moreover, people of Kaima village had good attitude and good actions towards malaria incidence, albeit, there are still obstacles in implementing these actions.

Keywords: behavior; malaria; Covid-19

  

Abstrak: Angka kasus malaria di Sulawesi Utara yang masih cukup tinggi mungkin dipengaruhi oleh perilaku masyarakat. Kecamatan Kauditan terlebih khusus di desa Kaima merupakan salah satu daerah di Kabupaten Minahasa Utara yang memiliki angka kejadia malaria tertinggi. Di masa pandemi Covid-19, perilaku masyarakat sudah sangat berubah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku masyarakat Desa Kaima Kecamatan Kauditan Kabupaten Minahasa Utara terhadap penyakit malaria di masa pandemi Covid-19. Jenis penelitian ialah deskriptif. Terdapat 100 responden dalam penelitian ini yang merupakan masyarakat Desa Kaima. Hasil penelitian mendapatkan bahwa berdasarkan tingkat pengetahuan terhadap penyakit malaria didapatkan subjek yang berpengetahuan baik sebanyak 66 orang (66%). Berdasarkan sikap terhadap penyakit malaria didapatkan subjek yang mempunyai sikap baik sebanyak 95 orang (95%). Berdasarkan tindakan terhadap penyakit malaria didapatkan subjek yang mempunyai tindakan baik sebanyak 61 orang (61%). Simpulan penelitian ini ialah pada masyarakat Desa Kaima di masa pandemi Covid-19, pengetahuan terhadap kejadian malaria secara keseluruhan sudah baik namun masyarakat masih kurang pengetahuan mengenai jenis dan aktivitas mengigit nyamuk, Sikap masyarakat dan tindakan masyarakat terhadap kejadian malaria sudah baik, namun terdapat kendala dalam pelaksanaan tindakan tersebut. 

Kata kunci: perilaku masyarakat; malaria; pandemi Covid-19

Downloads

Additional Files

Published

2021-05-01

How to Cite

Rading, F. B., Pijoh, V. D., & Tuda, J. S. B. (2021). Perilaku Masyarakat Desa terhadap Penyakit Malaria di Masa Pandemi Covid-19. Medical Scope Journal, 3(1), 20–23. https://doi.org/10.35790/msj.v3i1.33073