Formulasi dan Uji Stabilitas Fisik dari Emulgel Minyak Biji Pala

Authors

  • Surya Sumantri Abdullah Universitas Sam Ratulangi
  • Irma Antasionasti Universitas Sam Ratulangi
  • Gerald Edward Rundengan Universitas Sam Ratulangi
  • Rezky Putri Indarwati Abdullah Universitas Muslim Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.35799/pmj.v6i2.51967

Abstract

Emulgel merupakan sediaan topikal yang terdiri dari emulsi dan gelling agent. Minyak biji pala mengandung berbagai senyawa yang memiliki aktivitas antioksidan dari golongan fenolik yakni flavonoid. Tujuan penelitian ini untuk memformulasikan emulgel minyak biji pala yang stabil secara fisik. Dengan  variasi konsentrasi dari Karbopol pada formula emulgel yang berfungsi sebagai Gelling Agent. Sediaan emulgel dibuat 3 formula yaitu FI (karbopol 0.5%), FII (karbopol 0.75%), FIII (karbopol 1%). Evaluasi sediaan emulgel yang dilakukan yaitu uji organoleptis, uji homogenitas, uji daya sebar, dan uji daya lekat. Dari hasil evaluasi didapatkan semua formula memenuhi rentang stabilitas fisiknya.

Downloads

Published

2023-12-19