PEMODELAN ANGKA MORBIDITAS DENGAN MENGGUNAKAN REGRESI NONPARAMETRIK SPLINE DIINDONESIA

Authors

  • Megawati .
  • Bahriddin Abapihi
  • Irma Yahya
  • Ruslan .
  • Lilis Laome
  • Mukhsar .

Abstract

Morbidity is a condition where a person is said to be sick if the perceived health complaints
cause disruption of daily activities, namely unable to carry out work activities, take care of the
household, and normal activities as usual. The higher the morbidity, the worse the health status
of the population. Therefore, a research is needed to find the best model so that it is able to
explain related phenomena using an approach that is in accordance with the form of the data.
One method that can be used is nonparametric spline regression. A spline is a segmented
polynomial that has a common fusion point that shows changes in the behavior of the curve.
The purpose of this study was to determine the modeling of morbidity rates using the Spline
Nonparametric Regression Method in Indonesia. Based on the best model of morbidity rate in
Indonesia, it is at three knot points with a minimum GCV (Generalized Cross-Validation) value
of 4.97 and 2 R is 0.62 which means the ability of the response variable to explain the dependent
variable is 62% while the rest is influenced by other variables outside the study.
Keywords: Morbidity rate, Spline Nonparametric Regression
ABSTRAK
Morbiditas adalah kondisi seseorang dikatakan sakit apabila keluhan kesehatan yang dirasakan
menyebabkan terganggunya aktivitas sehari-hari yaitu tidak dapat melakukan kegiatan bekerja,
mengurus rumah tangga, dan kegiatan normal sebagaimana biasanya. Semakin tinggi
morbiditas, menunjukkan derajat kesehatan penduduk yang semakin buruk. Oleh karena itu
dibutuhkan suatu penelitian untuk mencari model terbaik sehingga mampu menjelaskan
fenomena terkait menggunakan pendekatan yang sesuai dengan bentuk data. salah satu metode
yang dapat digunakan adalah Regresi nonparametrik spline. Spline merupakan potongan
polinomial tersegmen yang memiliki titik perpaduan bersama yang menunjukkan terjadinya
perubahan-perubahan perilaku kurva. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui
pemodelan angka morbiditas dengan menggunakan Metode Regresi Nonparametrik Spline
diIndonesia. Berdasarkan model terbaik dari Angka Morbiditas di Indonesia adalah pada tiga
titik knot dengan nilai GCV (Generalized Cross-Validation) minimum 4.97 serta 2 R adalah
0.62 yang berarti kemampuan variabel respon dalam menjelaskan variabel terikatnya sebesar
62% sedangkan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian.
Kata Kunci: Angka Morbiditas, Regresi Nonparametrik Spline

Downloads

Published

2022-07-08