Peningkatan SDM Kelompok Usaha Rumahan di Kelurahan Batu Putih Bawah Kecamatan Ranowulu Kota Bitung

Authors

  • Harijanto Sabijono Universitas Sam Ratulangi
  • Langimanapa Demasabu Universitas Sam Ratulangi
  • Gerald Tamuntuan Universitas Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.35799/tsj.v6i1.54215

Abstract

Abstrak

Usaha bisnis memang merupakan sebuah pilihan bagi masyarakat yang ingin meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan rumah tangga. Dengan kemajuan dan perkembangan yang ada sekarang, semua elemen masyarakat mempunyai kesempatan yang sama untuk berusaha. Bahkan ada program pemerintah yang selalu berusaha membuka wawasan masyarakat dan memberikan pemahaman agar masyarakat memiliki jiwa wirausaha. Tuntutan kebutuhan hidup juga yang semakin meningkat dan kompleks merupakan salah satu pendorong untuk berusaha mengembangkan ketrampilan dan potensi diri yang dimiliki dan terus berusaha meskipun dengan sumber daya yang terbatas.

Kelurahan Batu Putih Bawah merupakan salah satu kelurahan yang ada di Kecamatan Ranowulu Kota Bitung. Diantara masyarakat yang ada, ada kelompok masyarakat yang menjalankan usaha rumahan dengan membuat kue dan makanan, serta usaha warung. Masalah yang di temukan adalah, kurangnya pemahaman akan pengelolaan keuangan dan strategi pemasaran yang baik bagi usaha rumahan. Metode pelaksanaan kegiatan PKM ini dilakukan dalam bentuk penyuluhan dan pelatihan. Kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik karena adanya dukungan dari pemerintah setempat dan antusia peserta. Pengetahuan dan pemahaman mengelola keuangan usaha dan stategi pemasaran yang sesuai dengan era sekarang, serta pelatihan pembuatan pupuk organik kiranya dapat membantu masyarakat dalam menjalankan usaha dan meningkatkan pendapatan rumah tangga.

 Kata kunci: strategi pemasaran, pengelolaan kas, usaha rumahan

 

Abstract

A business venture is indeed an option for people who want to increase their income and household welfare. With the current progress and development, all elements of society have the same opportunity to do business. There are even government programs that always try to open people's minds and provide understanding so that people have an entrepreneurial spirit. The demands of life's needs, which are also increasing and complex, are one of the drivers to try to develop their skills and potential and continue to try even with limited resources.

Batu Putih Bawah Village is one of the villages in Ranowulu Sub-district, Bitung City. Among the existing community, there are community groups that run home-based businesses by making cakes and food, as well as warung businesses. The problem found is the lack of understanding of financial management and good marketing strategies for home-based businesses. The method of implementing this PKM activity is carried out in the form of counseling and training. This activity can be carried out well due to the support of the local government and the enthusiasm of the participants. Knowledge and understanding of managing business finances and marketing strategies that are in accordance with the current era, as well as training in making organic fertilizer can help the community in running a business and increasing household income.

 Keywords: marketing strategy, cash management, home-based business

Downloads

Published

2024-01-30

Issue

Section

Articles