Aplikasi Pembelajaran Lagu Nasional dan Daerah untuk Anak Sekolah Dasar
DOI:
https://doi.org/10.35793/jti.v13i3.28083Abstract
Abstrak – Game adalah aplikasi yang bisa dijadikan sebagai media pembelajaran khususnya pembelajaran lagu daerah dan lagu nasional. Saat ini anak-anak bahkan orang dewasa lebih menghafal lagu modern dibandingkan lagu-lagu daerah dan nasional. Hal tersebut dibuktikan dengan dijalankannya kuisioner kepada anak Sekolah Dasar, hasilnya mereka lebih mengetahui lagu-lagu modern dibandingkan lagu daerah dan lagu nasional. Dengan membangun aplikasi game pembelajaran lagu daerah dan nasional ini diharapkan dapat menambah pengetahuan anak SD tentang lagu nasional dan daerah. Game ini dibuat menggunakan metode Multimedia Development Life Cycle (MDLC) yang memiliki 6 tahap. Hasil dari penelitian ini adalah menghasilkan aplikasi game pembelajaran lagu-lagu nasional dan daerah untuk anak Sekolah Dasar. Aplikasi ini memiliki 2 jenis game yaitu tebak lagu dan cocokkan lirik. Aplikasi ini juga memiliki menu belajar yang berisi daftar lagu-lagu daerah dan nasional yang dilengkapi audio lagu, lirik lagu, pencipta lagu dan asal daerah lagu.
Â
Kata kunci - Anak SD, Game Pembelajaran, Lagu Daerah, Lagu Nasional.
Â
Abstract – Game is an application that can be used as a  learning media, especially to learn about traditional and national songs. Recently, children and adults more attracted to modern songs than national or folk songs. This proved by giving some questionnaire to elementary students. The result shown that they are mostly know about modern songs than national songs. By making this learning application is expected to gain more knowledge of national and folk songs. The application is made using Multimedia development Life Cycle (MDLC) method which contained six steps. The results of this research is to produce a learning game about national and folk songs to elementary students. This application has 2 kind of games: guess the song and match the lyrics. This application also has learning feature that contains the list of national and folks songs along with its audio, lyrics, songwriter, and the origin of the song.
Â
Keywords – Elementary School, Folk Song, Game Learning, National Song.