PENGELOLAAN BADAN USAHA MILIK DESA DALAM MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN MASYARAKAT DI DESA MAWEA KECAMATAN TOBELO TIMUR KABUPATEN HALMAHERA UTARA

YOSIAS HIDETE, FEMMY TULUSAN, VERY LONDA

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana peran pengelolaan BUMDesa
dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Desa Mawea Kecamatan Tobelo Timur Kabupaten
Halmahera Utara. Penelitian menggunakan metode pendekatan kualitatif. Temuan penelitian bahwa
perencanaan telah dilakukan dengan cukup baik. Rencana program kerja menetapkan sasaran usaha,
strategi usaha, kebijaksanaan dan program kerja, serta rincian anggaran program kerja. Rencana
program kerja dapat dilaksanakan, dan telah memberikan hasil usaha. Namun karena modal usaha
dan volume usaha masih kecil maka hasil usaha juga masih kecil dan belum dapat memberikan
memberikan kontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan. Pengoranisasian dilakukan dengan cukup
baik dilihat dari penyusunan dan pengisian personil pengelola/pengurus, pembagian kerja, dan
menetapan mekanisme kerja. Namun para pengurus/pengelola belum berkonsentrasi penuh
melaksanakan tugas di BUMDesa. Penggerakan dilakukan dengan cukup baik terhadap SDM
pengelola/pengurus maupun terhadap modal usaha/kerja. Namun pengurus/pengelola yang ada belum
berkonsentrasi penuh melaksanakan tugas di BUMDesa. Pengawasan dilakukan dengan cukup baik
oleh pengawas terhadap kebijaksanaan pengurusan dan jalannya pengurusan BUMDesa, pelaksanaan
program kerja, dan dalam melakukan audit investigasi laporan keuangan, dan juga telaah atas laporan
semesteran dan laporan tahunan.
Kata Kunci : Pengelolaan; Badan Usaha Milik Desa; Kesejahteraan Masyarakat.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Diterbitkan oleh :

Program Studi Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, Universitas Sam Ratulangi Manado

Editorial Office :

Jl. Kampus Unsrat Bahu, Malalayang - Manado 95115

Phone: +6281295145441