KEBUTUHAN INFORMASI PEMUSTAKA DI PERPUSTAKAAN DAERAH KABUPATEN BANGGAI KEPULAUAN
Abstract
Skripsi ini berjudul Kebutuhan Informasi Pemustaka dengan sub judul studi deskriptif Kebutuhan Informasi Pemustaka Di Perpustakaan Daerah Kabupaten Banggai Kepulauan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana Kebutuhan Pemustaka di Perpustakaan Daerah Kabupaten Banggai Kepulauan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, yaitu penelitian yang diarahkan untuk memberikan gejala-gejala, fakta-fakta atau kejadian-kejadian secara sistematis dan akurat mengenai sifat-sifat penelitian serta menganalisa kebenarannya berdasarkan data yang diperoleh. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan teknik wawancara serta menggunakan interprestasi. Informan dalam penelitian ini berjumlah 6 orang, dimana semua informan merupakan pegawai perpustakaan dan masyarakat. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan cara pusposive sampling, menggunakan 2 orang informan sebagai pegawai perpustakaan dan 4 orang informan biasa yaitu 2 orang siswa, pegawai pemerintah dan masyarakat biasa. Dari hasil analisis deskriptif di peroleh 11 (sebelas) tema-tema yang merupakan hasil dari Kebutuhan Informasi Pemustaka di Perpustakaan Daerah Kabupaten Banggai Kepulauan. Tema-tema dimaksud adalah : (1) menimbulkan pemahaman, (2) menimbulkan kesenangan, (3) Merubah Sikap, (4) Membina hubungan yang baik, (5) Menghasilkan tindakan, (6) Mendorong saling menghargai, (7) Menghargai status dan peran, (8) pemberdayaan sumber daya manusia, (9) Menggunkan waktu sebaik-baiknya, (10) Membangkitkan motivasi, (11) Menyelesaikan masalah. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kebutuhan informasi memiliki peranan yang signifikan dalam mengikuti organisasi – organisasi dan dapat disimpulkan bahwa kebutuhan informasi didalam organisasi berlangsung secara efektif dimana terdapat 5 tema yang merupakan indikator kebutuhan informasi efektif (Suranto AW 2005: 105) yaitu: (1) Pemahaman, (2) Kesenangan, (3) Pengaru pada sikap, (4) Hubungan dan (5) Tindakan.
Kata kunci : Kebutuhan, Informasi, Perpustakaan, Banggai Kepulauan
Kata kunci : Kebutuhan, Informasi, Perpustakaan, Banggai Kepulauan
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.