KOMUNIKASI PEMASARAN BRAND DALAM PROMOSI DI WARKOP KEMANG MANADO

Sahril Ramdan Nusi, Sintje A Rondonuwu, Jeffry William Londa

Abstract


ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui  Komunikasi Pemasaran Brand dalam Promosi di Warkop Kemang Manado. Teori yang digunakan dalam penelitian ini teori integreated marketing communication (IMC). Peneliti mengharapkan penelitian ini dapat berguna untuk mengetahui penerapan Intergrated Marketing Communications (IMC) dalam melakukan strategi pengenalan brand-nya. Peneliti mengharapkan penelitian ini dapat digunakan sebagai bahan masukan bagi Komunikasi Pemasaran Brand dalam Promosi di Warkop Kemang Manado. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan temuan yang dilakukan oleh penulis dengan menggunakan metode observasi dari hasil wawancara dengan informan, penelitian yang dilakukan oleh peneliti ini menggunakan teori Intergrated Marketing Communications (IMC) di mana konsep perencanaan komunikasi pemasaran yang mengakui nilai tambah dari perencanaan konprehensif yang mengkaji peran strategis masing-masing bentuk komunikasi  seperti strategi periklanan, hubungan masyarakat dan publisitas, pemasaran langsung, promosi penjualan, dan penjualan personal. Kesimpulannya Periklanan Warkop Kemang dari sosial media dal lebih tepatnya di instagram kareena banyak orang yang memakai sosial media terutama instagram. Hubungan Masyarakat Warkop Kemang itu sangat baik terutama di sekitar Warkop Kemang itu menjadi ramai karena dilihat dari ;pusat keramaian dan yang di sekitar Warkop Kemang yang berjualan lagi sama-sama ramai. Pemasaran Langsung yang di buat oleh Warkop Kemang yaitu mengadakan event-event atau kegiatan yang di buat oleh Warkop Kemang itu salah satu promosi penjualan yang ada di Warkop Kemang. Promosi Penjualan, promosinya nanti orang-orang yang di sana yang akan mempromosikan produk-produk Warkop Kemang, misalnya bagi-bagi flyr atau bagi-bagi voucher bahkan buka outlet di tempat-tempat tertentu dan itu cukup evektif untuk menjaga eksistensi Warkop Kemang.

 

Kata Kunci : Komunikasi Pemasaran, Brand, Promosi

 


Full Text:

XML

Refbacks

  • There are currently no refbacks.