PROFIL KEPRIBADIAN MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS SAM RATULANGI YANG BELUM MENYELESAIKAN STUDI TAHAP AKADEMIK SELAMA LEBIH DARI ENAM TAHUN BERDASARKAN MMPI-2

Santu Joseph Sinamo, Dicky Suak, Herdy Munayang

Abstract


Abstract: Theoretically each profesion has a certain preferential personality. Albeit, it does not mean that to become a medical doctor (MD) needs a special certain personality.  However, it is suggested that some personalities be identified which are non supportive (high risk for dificulties) of the learning process to become a medical doctor. The aim of this study is to find out the personality profiles of students of the Medical Faculty of the  University of Sam Ratulangi (UNSRAT) that have not for some reason, finished the academic stages for more than six years by using Minnesota Multiphasic Personality Inventory-2 (MMPI-2). Methods: This was a cross-sectional study. Data were collected by using questionnaires and evaluation forms of the MMPI-2. We selected 34 students that had not passed the academic stages, but had been students of the Medical Faculty UNSRAT for more than six years. The result showed that based on sociodemographic, academic, and MMPI-2 profile characteristics, 47.06% of the students had specific non-supportive personalities.

Keywords: medical doctor, MMPI-2, academic stages, personality

 

 

Abstrak: Secara teoritis setiap bidang profesi memiliki kesesuaian dengan beberapa ciri kepribadian tertentu. Hal tersebut tidak berarti bahwa untuk calon dokter diperlukan kualifi-kasi kepribadian tertentu yang khas secara kaku. Meskipun demikian, perlu kiranya untuk dapat di identifikasi berbagai aspek kepribadian yang kurang mendukung (berisiko tinggi untuk terjadinya kesulitan) dalam menjalani pendidikan dokter. Tujuan. mengetahui profil kepribadian mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi yang belum menye-lesaikan studi tahap akademik lebih dari enam tahun berdasarkan Minnesota Multiphasic Personality Inventory-2 (MMPI-2). Metode. Penelitian menggunakan rancangan cross-sectional. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan lembar penilaian MMPI-2 terhadap 34 orang mahasiswa yang belum menyelesaikan studi akademik selama lebih dari enam tahun. Hasil. Dari penelitian berdasarkan karakteristik sosiodemografi, karakteristik akademik dan karakteristik profil MMPI-2 didapatkan bahwa 47,06% mahasiswa memiliki beberapa ciri kepribadian spesifik yang kurang suportif.

Kata kunci: dokter, MMPI-2, tahap akademik, kepribadian


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.35790/jbm.1.2.2009.816

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



 

 

View JBM Stats