PENGARUH MOTIVASI KERJA, DISIPLIN, DAN INSENTIF TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN

Nathalia Eunike Fengky, Bernhard Tewal, Bode Lumanauw

Abstract


Abstrak : Sumber daya manusia adalah merupakan salah satu faktor yang sangat penting bahkan tidak bisa dilepaskan dari sebuah organisasi, baik perusahaan ataupun institusi. Selain itu, SDM juga merupakan faktor yang mempengaruhi perkembangan suatu perusahaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah motivasi kerja, disiplin, dan insentif berpengaruh terhadap kepuasan kerja pada RSUP Prof Dr. R. D. Kandou Malalayang. Metode dalam penelitian ini menggunakan analasis regresi linear berganda. Responden dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai bagian keuangan di RSUP Prof Dr. R. D. Kandou Malalayang yaitu sebanyak 49 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa disiplin dan insentif berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan sedangkan motivasi tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan pada RSUP Prof Dr. R. D. Kandou Malalayang.Kata kunci : Motivasi kerja, Disiplin, Insentif, Kepuasan Kerja.

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.35794/emba.5.1.2017.15311

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.