PENERAPAN LAPORAN KEUANGAN SEGMENTAL SEBAGAI ALAT PENILAIAN PRESTASI MANAJER PADA PT. ADIKARYA DISTRIBOGA (DIVISI TERIGU DAN GULA)

Michelle Desire Tamara

Abstract


Perusahaan-perusahaan yang ada saat ini pada umumnya menggunakan laporan yang disebut laporan konvensional. Objek Penelitian ini adalah PT. Adikarya Distriboga.Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui dan menganalisis penerapan Laporan keuangan segmental yang digunakan dalam menilai prestasi manajer pada PT.Adikarya Distriboga divisi terigu dan gula. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif, dengan membandingkan antara laba rugi aktual yang telah di tetapkan oleh manajemen sesuai dengan konsep Laporan keuangan segmental. Hasil penelitian menunjukan bahwa penilaian prestasi manajer pada PT.Adikarya Distriboga masih bersifat konvensional karena masih mengacu pada laba atau rugi yang dihasilkan oleh divisi tanpa melihat kontribusi yang dihasilkan oleh divisi sesuai dengan konsep Laporan keuangan segmental. Namun pada dasarnya prestasi manajer divisi terigu dan gula cukup baik. Karena menurut laporan konvensional, ROI yang diperoleh divisi terigu dan gula 6,4% sedangkan menurut Laporan keuangan segmental, ROI yang diperoleh divisi terigu dan gula 14,2%.

Kata kunci: laporan keuangan segmental, prestasi manajer

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.35794/emba.1.4.2013.3406

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.