PENGARUH MOTIF PERILAKU KONSUMEN DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN MOBIL PADA PT. SINAR GALESONG PRIMA CABANG BOULEVARD MANADO

Gabriella Eva, Djurwati Soepono, Raymond Kawet

Abstract


Globalisasi merupakan proses integrasi internasional yang terjadi karena pertukaran pandangan dunia, produk, pemikiran, dan aspek-aspek kebudayaan lainnya. Dimana globalisasi tersebut mempengaruhi perkembangan industri khususnya di industri otomotif. Perkembangan industri otomotif sekarang ini begitu cepat, hal ini dilihat dari semakin meningkatnya penjualan mobil dari tahun ke tahun. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh perilaku konsumen dan harga terhadap keputusan pembelian mobil pada PT. Sinar Galesong Prima Cabang Boulevard Manado. Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif kuantitatif. Sampel penelitian sebanyak 100 konsumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel perilaku konsumen dan harga secara silmultan berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian mobil pada PT. Sinar Galesong Prima Cabang Boulevard Manado. Secara parsial variabel perilaku konsumen dan harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada PT. Sinar Galesong Prima Cabang Boulevard Manado.  

 

Kata Kunci: Perilaku Konsumen, Harga, Keputusan Pembelian


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.35794/emba.v9i3.34530

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.