MANAJEMEN PENGADAAN BAHAN BANGUNAN DENGAN METODE ECONOMIC ORDER QUANTITY (Studi Kasus: Pembangunan Gedung Fakultas Hukum Tahap I)

Ester Oktavia Mumu

Abstract


Persediaan material merupakan salah satu faktor penting dalam proyek. Masalah yang sering dihadapi yaitu pemesanan yang berlebihan dan yang kurang. Agar pelaksanaan proyek dapat berjalan lebih efektif, Oleh karena itu harus dikendalikan dengan baik untuk mendapatkan tingkat
persediaan yang optimum. Terdapat beberapa metode yang bisa digunakan. Metode EOQ (Economic Order Quantity) merupakan suatu teknik penyelesaian masalah persediaan. Material yang ditinjau disini yaitu semen, pasir dan kerikil, khususnya pada pekerjaan struktur. Adapun tahap-tahap perhitungan metode EOQ yaitu untuk mengetahui jumlah material yang harus dipesan, kapan pemesanan harus dilakukan agar mendapatkan biaya yang minimum. Setelah diadakan perhitungan dengan metode EOQ, maka dapat diketahui dengan jelas jumlah material yang harus dipesan, waktu untuk melakukan pemesanan dan total biaya yang harus dikeluarkan. Jumlah pesanan yang ekonomis untuk semen 192 sak dengan total biaya persediaan Rp. 735.365,-. Jumlah pesanan yang ekonomis pasir 34,49 m³ dengan total biaya persediaan Rp. 184.954,-. Jumlah pesanan yang ekonomis kerikil 39,28 m³ dengan total biaya persediaan Rp. 381.152,-.
Kata Kunci : Economic Order Quantity, Persediaan Material, biaya.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.