HUBUNGAN PERILAKU KESEHATAN MENGGOSOK GIGI DENGAN KARIES GIGI PADA ANAK DI SD INPRES WINANGUN KOTA MANADO. SKRIPSI. FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT

Febrianti Hasiru, Sulaemana Engkeng, Afnal Asrifuddin

Abstract


Penyakit gigi dan mulut menjadi masalah dunia yang dapat memengaruhi kesehatan umum dan kualitas hidup. National Institution of Health di Amerika Serikat melaporkan bahwa karies gigi menjadi penyakit kronis yang paling sering diderita anak umur 5 – 17 tahun, yang kasusnya lima kali lebih banyak dibanding asma dan tujuh kali dari demam akibat alergi. Jika tidak diobati, karies gigi dapat menyebabkan timbulnya rasa sakit pada gigi, gangguan penyerapan makanan, mempengaruhi pertumbuhan tubuh anak dan hilangnya waktu sekolah karena sakit gigi. Tujuan dalam penelitian ini ialah mengetahui hubungan perilaku kesehatan menggosok gigi dengan karies gigi anak kelas V dan VI SD Inpres Winangun Kota Manado. Penelitian ini merupakan jenis penelitian observasional analitik dengan rancangan cross sectional study. Penelitian ini dilakukan di Sekolah Dasar Inpres Winangun pada bulan Agustus 2019. Untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan, sikap dan tindakan dengan karies gigi menggunakan uji Chi Square. Hasil penelitian ini menunjukkan ada hubungan antara sikap dan tindakan dengan karies gigi.

 

Kata Kunci: Pengetahuan, Sikap, Tindakan, Karies Gigi.

 

ABSTRACT

Dental and oral diseases are a global problem that can affect general health and quality of life. The National Institution of Health in the United States reports that dental caries is the most common chronic disease among children aged 5-17 years, five times more cases than asthma and seven times from allergic fever. If left untreated, dental caries can cause pain in the teeth, impaired absorption of food, affect the growth of the child's body and loss of school time due to toothache. The purpose of this study was to determine the relationship between health behavior of brushing teeth with dental caries of children in class V and VI SD Inpres Winangun, Manado City. This research is an analytic observational study with cross sectional study design. This research was conducted at Winangun Inpres Elementary School in August 2019. To determine the relationship between knowledge, attitudes and actions with dental caries using the Chi Square test. The results of this study indicate there is a relationship between attitude and action with dental caries

 

Keywords: Knowledge, Attitude, Action, Dental Caries.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




My Statistic JournalStatcounter