GAMBARAN POLA MAKAN MAHASISWA FKM UNSRAT SEMESTER IV SAAT PEMBATASAN SOSIAL MASA PANDEMI COVID-19
Abstract
Sehat adalah dimana seseorang dikatakan tidak memiliki penyakit baik itu dari badan,jiwa,dan sosial yang dapat memungkinkan semua orang untuk hidup serta dapat melakukan aktivitas.Keadaan fisik yang sehat akan dapat memberikan dampak yang baik bagi individu untuk melakukan kegiatannya. Dengan tetap menjaga pola makan yang baik dan sehat sangat penting pada saat masa pandemi COVID-19, makan makanan yang sehat bergizi dan seimbang sangat diperlukan untuk dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh kita.. Tujuan penelitian yaitu Untuk mengetahui gambaran pola makan Mahasiswa FKM Unsrat Semester IV saat pembatasan sosial masa Pandemi COVID-19. Desain Penelitian ini adalah penelitian bersifat survei deskriptif. Penelitian ini dilakukan secara online di Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Sam Ratulangi Manado pada bulan April-Oktober 2020 . Populasi dalam penelitian ini berjumlah 177, dengan sampel penelitian 112 mahasiswa. Instrumen pengumpulan data yaitu kuesioner dalam bentuk google forms. Analisis data yang dilakukan adalah univariat. Hasil penelitian ini didapatkan bahwa sebagian besar mahasiswa FKM Unsrat Semester IV memiliki kategori pola makan yang cukup sebanyak 97,5% dan 4,5% memiliki kategori pola makan baik, namun tidak terdapat responden dengan kategori pola makan kurang.
Kata Kunci : Pola Makan , Mahasiswa Semester IV, COVID-19
ABSTRACT
Healthy is where a person is said to have no disease, be it body, soul, and social, which can allow everyone to live and be able to do activities. A healthy physical condition will have a good impact on individuals to carry out their activities. While maintaining a good and healthy diet is very important during the COVID-19 pandemic, eating a healthy, nutritious and balanced diet is very necessary to be able to boost our immune system. The aim of the study is to find an overview of the diet of FKM Unsrat Semester IV Students during the social restrictions during the COVID-19 pandemic. This research design is a descriptive survey research. This research was conducted online at the Faculty of Public Health, Sam Ratulangi University, Manado in April-October 2020. The population in this study amounted to 177, with a research sample of 112 students. The data collection instrument is a questionnaire in the form of google forms. The data analysis performed was univariate. The results of this study found that most FKM Unsrat Semester IV students had a sufficient diet category as many as 97.5% and 4.5% had a good diet category, but there were no respondents with a poor diet category.
Keywords: Diet, Semester IV Students, COVID-19
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.