DESKRIPSI TINGKAT KEPUASAN MASYARAKAT TERHADAP PELAYANAN DI SATUAN PENYELENGGARA ADMINISTRASI SURAT IZIN MENGEMUDI KEPOLISIAN RESOR KOTA MANADO MENGGUNAKAN REGRESI LOGISTIK ORDINAL
DOI:
https://doi.org/10.35799/jis.17.2.2017.16860Abstract
DESKRIPSI TINGKAT KEPUASAN MASYARAKAT TERHADAP PELAYANAN DI SATUAN PENYELENGGARA ADMINISTRASI SURAT IZIN MENGEMUDI KEPOLISIAN RESOR KOTA MANADO MENGGUNAKAN REGRESI LOGISTIK ORDINAL
ABSTRAK
Pelayanan publik pada dasarnya berkaitan dengan aspek kehidupan yang sangat luas. Dalam kehidupan bernegara, pemerintah memiliki fungsi untuk memberikan berbagai pelayanan publik yang sebaik-baiknya untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Polri yang merupakan salah satu bagian pemerintah yang bertugas memberikan pelayanan kepada masyarakat terlebih khusus dalam hal pengurusan dan penerbitan surat izin mengemudi. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tingkat kepuasan masyarakat terhadap pelayanan di Satpas Polresta Manado dan menentukan variabel yang berpengaruh signifikan. Penelitian dilakukan di Satpas Polresta Manado dan beberapa tempat, seperti Yayasan Don Bosco Manado dan Universitas Sam Ratulangi Manado selama 5 bulan sejak Februari sampai Juli 2017. Data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh melalui kuisioner yang dibagikan kepada responden. Dengan menggunakan regresi logistik ordinal diperoleh bahwa sebesar 86% masyarakat puas terhadap kinerja Polri. Variabel yang berpengaruh signifikan adalah cara pelayanan yang ramah dan sopan, informasi dalam mengisi formulir, serta fasilitas yang disediakan.
Kata kunci: regresi logistik ordinal, surat izin mengemudi, dan pelayanan publik
Â
DESCRIPTION OF SATISFACTION LEVEL OF THE COMMUNITY ON SERVICE AT ADMINISTRATION UNIT DRIVING LICENSE OF MANADO CITY POLICE USING ORDINAL LOGISTIC REGRESSION
 ABSTRACT
Public service is basically related to a very broad aspect of life. In the life of the state, the government has a function to provide the best public services to meet the needs of the community. Polri which is one part of the government in charge of providing services to the public, especially in terms of the management and issuance of driver’s license. This study aims to describe the level of public satisfaction of service in Satpas Polresta Manado and determine the variables that have significant effect. The research was conducted at Satpas Polresta Manado and several place such as Don Bosco Manado Foundation and Sam Ratulangi University Manado for 5 month from February to July 2017. The data used are primary data obtained through questionnaires distributed through respondents. By using ordinal logistic regression, 86% of the people are satisfied with the performance of the Polri. The variables that have a significant influence is the way the service friendly and polite, the information in filling out the form, as well as the facilities provided.
 Keywords: ordinal logistic regression, driver’s license , and public service
References
Albana, M., A, Andriyati., dan F, Virgantari. 2013. Aplikasi Regresi Logistik Ordinal Untuk Menganalisa Tingkat Kepuasan Pengguna Jasa Terhadap Pelayanan di Stasiun Jakarta Kota [Skripsi]. FMIPA UNPAK, Bogor.
Baghi, Y.Y dan Goni, J.H. 2012. Efektivitas Kinerja Pelayanan Surat Izin Mengemudi Pada Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Kota Manado. Jurnal Ilmu Administrasi 8(1) : 1–6.
Hadiman, H., Soeratno, R., Harsono, S., Surbakti, R., Hutapea, U., dan Soeparmin. 1986. Menuju Tertib Lalu Lintas. Gadhessa Pura Mas, Jakarta.
Hatidja, D. 2010. Analisis Data Kategorik. Bahan Ajar. Manado : Materi Mata Kuliah Untuk Mahasiswa Semester VI Jurusan Matematika FMIPA UNSRAT, Manado.
Nawari. 2010. Analisis Regresi dengan MS Excel 2007 dan SPSS 17. PT Elex Media Komputindo, Jakarta.
Paputungan, N., Y, Langi., dan J, Prang. 2016. Analisis Regresi Logistik Ordinal Pada Tingkat Kepuasan Pengguna Jasa Terhadap Pelayanan di Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado. Jurnal de Cartesian 5(2) : 73 – 79.
Pramesti, G. 2014. Kupas Tuntas Data Penelitian Dengan SPSS 22. Kompas Gramedia, Jakarta.
Sepang, F., H, Komalig., dan D, Hatidja. 2012. Penerapan Regresi Logistik Untuk Menentukan Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pemilihan Jenis Alat Kontrasepsi Di Kecamatan Modayag Barat. Jurnal MIPA Unsrat Online 1(1) : 1-5.
Setyaningsih, I.R. 2009. Kualitas Pelayanan di Kantor Urusan SIM Satlantas Polres Siragen. Surakarta [Skripsi]. FISIP USM, Surakarta.
Syah, S. 2008. Pemodelan Usia Menarche Dengan Regresi Logistik Ordinal dan Metode Chaid [Skripsi]. Program Studi Statistika IPB, Bogor.
Tiro, M.A. 2000. Analisis Regresi Dengan Data Kategori. Badan Penerbit Universitas Negeri Makassar, Makassar.
Umar, H. 2008. Metode Penelitian untuk Skripsi dan Tesis Edisi 2. Rajawali Pers, Jakarta.