PEMANFAATAN INTERNET DALAM MENINGKATKAN PENGETAHUAN GURU DI SMP KRISTEN DIAKONIA MANADO

Authors

  • Herry Kevin Sumolang
  • Max R. Rembang
  • Ferry V. I. A. Koagouw

Abstract

Penelitian ini dengan rumusan masalah adalah bagaimana pemanfaatan internet dalam meningkatkan pengetahuan guru di SMP Kristen Diakonia Manado. Fokus penelitian ini adalah bagaimana Pemanfaatan internet dalam meningkatkan pengetahuan guru dan juga bagaimana kendala dan hambatan guru dalam pemanfaatan internet dan komunikasi dalam meningkatkan pengetahuan guru. Teori yang menjadi acuan adalah teori media baru. Untuk metodologi penelitian menggunakan metode kualitatif. Hasil penelitian mendapatkan bahwa : Pemanfaatan internet oleh guru-guru di SMP Diakonia Manado, sangat membantu proses belajar mengajar, termasuk juga internet digunakan untuk keperluan mendapatkan berbagai informasi, terutama informasi tentang Pendidikan dan pelajaran disekolah.Guru-guru SMP Diakonia, sudah mengetahui serta menggunakan dalam keseharian termasuk dalam sekolah, rata-rata internet sudah terpasang disetiap hanphone/smartphone ataupun laptop yang menggunakan internet, serta juga sudah ada fasilitas computer yang terkoneksi internet disekolah, walaupun masih terbatas.Kebanyakan Guru menggunakan internet untuk kebutuhan mendapatkan informasi banyak hal, terkait, kesehatan, pengetahuan, Pendidikan dan pelajaran, berita serta lainnya, yang paling banyak mencari data untuk mendukung pelajaran disekolah. Internet bagi guru-guru sangat terbantu dan merasa sangat bermanfaat dalam membantu tugas mereka sebagai pendidik disekolah, karena banyak hal yang ada diinternet bisa dijadikan sumber maupun contoh dalam mendukung proses belajar mengajar disekolah, sementara bagi siswa akan sangat membaatu mereka dalam mengerjakan tugas sekolah, secara keseluruhan baik bagi guru maupun siswa, internet sangat membantu meningkatkan kemampuan pengetahuan mereka. Kebanyakan hambatan yan ditemukan ketika menggunakan internet adalah masalah jaringan data yang tersedia ketika mengakses internet sering kali tidak baik, tidak stabil, kemudian hambatan lain adalah masyarakat yang ingin mengakses internet terkendala dengan besarnya biaya membeli kuota data yang digunakan untuk membuka atau mengakses internet. Kemudian juga masalah yang menjadi hambatan ketika menggunakan internet dan untuk mendownload data/ file yang sering kali tidak bisa dibuka, atau pun di copy.
Kata Kunci : Pemanfaatan, Internet, Pengetahuan,

Downloads

How to Cite

Sumolang, H. K., Rembang, M. R., & Koagouw, F. V. I. A. (2020). PEMANFAATAN INTERNET DALAM MENINGKATKAN PENGETAHUAN GURU DI SMP KRISTEN DIAKONIA MANADO. ACTA DIURNA KOMUNIKASI, 2(1). Retrieved from https://ejournal.unsrat.ac.id/v3/index.php/actadiurnakomunikasi/article/view/27118

Most read articles by the same author(s)

> >>