Asuhan Keperawatan Pada Pasien Dengan Edukasi Penatalaksanaan Pengelolaan Penyakit Diabetes Melitus Tipe 2 Di Ruang Rawat Inap Irina C1 Rsup. Prof. Dr. dr. Kandou Manado
DOI:
https://doi.org/10.35790/mnsj.v2i2.55035Abstract
Abstrak
Latar Belakang: Diabetes Melitus merupakan salah satu penyakit penyakit tidak menular yang mempunyai prevalensi penyakit yang paling sering terjadi di dunia. Diabetes Melitus merupakan penyakit kronik yang terjadi akibat pankreas tidak mampu menghasilkan insulin yang cukup atau ketika tubuh tidak dapat secara efektif menggunakan insulin tersebut. Edukasi yang didapatkan oleh pasien diabetes melitus dapat meningkatkan kemampuan untuk mencapai dan memperoleh pemahaman tentang pengetahuan kesehatan dan memahami kondisi mereka. Pemberian edukasi yang dilakukan oleh perawat dapat memunculkan persepsi yang dapat menentukan perilaku kesehatan seseorang terhadap penyakitnya Tujuan: penulisan ini bertujuan untuk menerapkan edukasi penatalaksanaan pengelolaan penyakit Diabetes melitus tipe 2. Metode: Penelitian ini menggunakan metode studi kasus dimana penulis mengambil 1 orang pasien sebagai pasien kelolaan di Ruang perawatan Irina C1 RSUP Prof DR. R. D. Kandou Manado. Hasil asuhan keperawatan: Masalah keperawatan yang muncul pada pasien yaitu ketidakstabilan kadar glukosa darah, nyeri akut, dan defisit pengetahuan. Intervensi yang dilakukan pada pasien yaitu dengan memberikan edukasi penatalaksanaan pengelolaan penyakit diabetes melitus tipe 2 dan teknik relaksasi napas dalam untuk mengurangi nyeri. Pada kasus ini, didapati hasil kadar gula darah pasien membaik sesuai dengan kriteria hasil dan nyeri pasien berkurang. Setelah diberikan edukasi, terdapat perubahan sebelum dan sesudah diberikan edukasi khususnya pada kontrol diet dan manajemen glukosa
Kata kunci: Asuhan Keperawatan, Diabetes Melitus tipe 2, Edukasi
Abstract
Background: Diabetes Mellitus is one of the non-communicable diseases that has the most frequent prevalence of diseases in the world. Diabetes Mellitus is a chronic disease that occurs due to the pancreas not being able to produce enough insulin or when the body cannot effectively use the insulin. The education obtained by diabetes mellitus patients can improve the ability to achieve and gain an understanding of health knowledge and understand their condition. The provision of education carried out by nurses can bring up perceptions that can determine a person's health behavior towards his disease Purpose: this writing aims to apply education on the management of type 2 Diabetes mellitus. Method: This study uses a case study method where the author takes 1 patient as a managed patient in the Irina C1 treatment room of RSUP Prof. DR. R. D. Kandou Manado. Nursing care outcomes: Nursing problems that arise in patients are instability of blood glucose levels, acute pain, and knowledge deficits. The intervention carried out on patients is by providing education on the management of type 2 diabetes mellitus and deep breath relaxation techniques to reduce pain. In this case, it was found that the patient's blood sugar levels improved according to the outcome criteria and the patient's pain was reduced. After education, there are changes before and after education, especially on diet control and glucose management
Keywords: Nursing Care, Type 2 Diabetes Mellitus, Education
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Rifka Rama, Mario Esau Katuuk, Imelda Sirait, Adriani Natalia
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.