HUBUNGAN PEMERIKSAAN ANTENATAL CARE (ANC) DENGAN KEJADIAN BERAT BADAN LAHIR RENDAH (BBLR) DI WILAYAH KERJA RSUD TOBELO
DOI:
https://doi.org/10.35790/jkp.v5i1.14896Abstract
Abstracs: Inspection of Antenatal Care (ANC) is an important part of antenatal care services that form of administration. Antenatal care can be used as an initial screening of the condition of the baby to be born. The quality of antenatal care are less well is one risk factor for LBW (Sistiarani, 2008). The purpose of this study to determine the relationship Antenatal Care checks with the incidence of low birth weight (LBW) in the working area hospitals Tobelo. The method used is observational analytic approach Retrospective Study and case control design. Sampling was purposive sampling with a sample obtained 32 people, consisting of 16 to 16 cases and the control group. The results of this study using the chisquare test p value in getting 0,001dan α 0.05, p value less than α (0.001 <0.05) so that Ha is accepted. Interpretation of test results are contained Antenatal Care inspection relationship with LBW. In the calculation of odds ratios (OR) OR 3.000 and the results obtained showed that OR> 1 potentially high or inspection of Antenatal Care Good chance 3 times against BBLN events. The conclusion of this study there is a relationship Antenatal Care checks with LBW in the working area hospitals Tobelo. Suggestions as health workers to be able to provide quality services with a minimum standard of Antenatal Care ANC as known 7T. Keywords: Antenatal Care, Low Birth Weight Abstrak: Pemeriksaan Antenatal Care (ANC) merupakan bagian penting dalam asuhan antenatal yang membentuk cara pemberian layanan. Antenatal care dapat digunakan sebagai screening awal terhadap kondisi bayi yang akan lahir. Kualitas pelayanan antenatal yang kurang baik merupakan salah satu faktor risiko BBLR (Sistiarani, 2008). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan pemeriksaan Antenatal Care dengan kejadian Berat Badan Lahir Rendah (BBLR) di wilayah kerja RSUD Tobelo. Metode penelitian yang digunakan yaitu observasional analitik dengan pendekatan Study Retrospective dan rancangan case control. Pengambilan sampel dengan Purposive Sampling didapatkan sampel 32 orang, terdiri dari 16 untuk kelompok kasus dan 16 kelompok kontrol. Hasil penelitian ini menggunakan uji chi-square di dapatkan p value 0,001dan α 0,05 maka p value kurang dari α (0,001 < 0,05) sehingga Ha diterima. Interpretasi hasil uji ini adalah terdapat hubungan pemeriksaan Antenatal Care dengan kejadian BBLR. Pada perhitungan odds ratio (OR) didapat OR 3,000 dan hasil ini menunjukkan bahwa OR > 1 berpeluang tinggi atau pemeriksaan Antenatal Care Baik berpeluang 3 kali lipat terhadap kejadian BBLN. Kesimpulan dari penelitian ini terdapat hubungan pemeriksaan Antenatal Care dengan kejadian BBLR di wilayah kerja RSUD Tobelo. Saran sebagai tenaga kesehatan agar mampu memberikan kualitas pelayanan Antenatal Care dengan standar minimal pelayanan ANC yang dikenal dengan 7T. Kata Kunci: Pemeriksaan Antenatal Care, BBLRDownloads
Published
2017-01-25
How to Cite
Ruindungan, R. Y., Kundre, R., & Masi, G. (2017). HUBUNGAN PEMERIKSAAN ANTENATAL CARE (ANC) DENGAN KEJADIAN BERAT BADAN LAHIR RENDAH (BBLR) DI WILAYAH KERJA RSUD TOBELO. JURNAL KEPERAWATAN, 5(1). https://doi.org/10.35790/jkp.v5i1.14896
Issue
Section
Articles