PERENCANAAN BANGUNAN PENGAMAN PANTAI DI PANTAI PAL KABUPATEN MINAHASA UTARA
Abstract
Pantai Pal yang terletak di Kecamatan Likupang Timur Kabupaten Minahasa Utara adalah satu kawasan wisata yang ramai dikunjungi oleh wisatawan. Bukan hanya masyarakat Sulawesi Utara tetapi juga oleh wisatawan dari luar negeri. Namun Pantai Pal ternyata sudah mulai mengalami erosi yang di akibatkan oleh gelombang yang cukup besar yang membuat penggerusan tebing pantai. Bila dibiarkan maka lama-kelamaan keadaan ini akan menyebabkan dampak yang negatif yaitu rusaknya pantai.  Untuk melindungi pantai Pal dari erosi pantai dan gelombang air laut, maka dibangun bangunan pelindung pantai.
Data primer antara lain : inventarisasi dan identifikasi masalah. Data-data sekunder antara lain : Data angin dengan periode ulang 10-100 tahun, dan data pasang surut. Kemudian data tersebut di analisa untuk mendapatkan gelombang rencana dan angkutan sedimen pantai.
Berdasarkan hasil analisa Tugas akhir ini didapatkan perencanaan bangunan pengaman pantai yang digunakan adalah Revetment dengan lapis lindung Blok Beton, tinggi mercu 4,85 meter, lebar puncak 1,4 meter, kemiringan 1 : 5, dan fungsi bangunan untuk mencegah erosi.
Â
Kata kunci : Pantai Pal, Gelombang, Pengaman Pantai.