PENGARUH VARIASI DIMENSI BENDA UJI TERHADAP KUAT LENTUR BALOK BETON BERTULANG

Authors

  • Irmawati Indahriani Manangin
  • Marthin D. J. Sumajouw
  • Mielke Mondoringin

Abstract

Balok beton bertulang sebagai elemen struktur yang cukup besar perannya dalam memikul beban, terutama untuk memikul beban lentur. Dimensi penampang balok beton bertulang akan mempengaruhi balok tersebut dalam peranannya memikul beban lentur. Untuk pengujian kuat lentur, dimensi benda uji balok beton bertulang yang digunakan berukuran (100 100 800) mm, (140 140 800) mm, dan (170 170 800) mm dengan diameter tulangan yang digunakan adalah Ø6. Untuk pengujian kuat tekan menggunakan benda uji kubus berukuran (150 150 150) mm dengan kuat tekan rencana 25 MPa. Dari hasil penelitian diperoleh kuat tekan rata-rata sebesar 25,32 MPa. Kuat lentur rata-rata sebesar 17,494 MPa, 9,460 MPa, dan 4,784 MPa. Dari hasil hubungan antara kuat lentur dengan variasi dimensi benda uji menunjukan bahwa semakin besar dimensi benda uji, maka kuat lentur yang dihasilkan akan semakin kecil.

 

Kata kunci : Balok Beton Bertulang, Dimensi Benda Uji, Kuat Lentur

Downloads

Published

2015-09-15