Analisis Pendapatan Dalam Meningkatkan Laba Di Masa Pandemi Covid-19 Pada Heine Hotel Manado

Authors

  • Gloria Kezia Viktoria Rumondor Universitas Sam Ratulangi
  • Hendrik Gamaliel
  • Robert Lambey

Abstract

Heine Hotel merupakan salah satu hotel yang berada di kota Manado & pada saat ini sedang terjadi pandemi Covid-19 yang mempengaruhi pendapatan dari perusahaan dan perolehan laba bersih dari Heine Hotel Manado. Laba merupakan tujuan utama bagi perusahaan untuk medukung pertumbuhan dan pengembangan dari perusahaan diberbagai industri khususnya industri perhotelan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pertumbuhan pendapatan yang mempengaruhi perolehan laba bersih Heine Hotel dan mengetahui strategi pihak manajemen dalam memperoleh laba dimasa pandemi Covid-19. Metode analisis yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif dimana pada metode ini akan menganalisis hasil penelitian dan menarik kesimpulan. Teknik pengumpulan data menggunkan wawancara mendalam, observasi dan studi dokumen. Hasil penelitian menunjukan bahwa pendapatan yang didapati oleh pihak manajemen Heine Hotel mengalami penurunan yang signifikan dan peningkatan yang tidak teduga yang disebabkan adanya pengaruh pandemi dan berpengaruh terhadap perolehan laba bersih yang sama tingkatkan pertumbuhan mengikuti pendapatan yang diperoleh. Hal ini dikarenakan pihak manajemen melakukan strategi dengan menekan biaya yang dikeluarkan dan promosi yang dilakukan dengan mengurangi biaya sewa kamar.

Downloads

Published

2023-01-17

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>