KUALITAS HIDUP MASYARAKAT KELURAHAN BATU KOTA YANG MEMAKAI GIGI TIRUAN

Authors

  • Herliyanti Herliyanti

DOI:

https://doi.org/10.35799/pha.4.2015.10199

Abstract

KUALITAS HIDUP MASYARAKAT KELURAHAN BATU KOTA YANG MEMAKAI GIGI TIRUAN

Herliyanti1), Krista Veronica Siagian1), Vonny N.S. Wowor1)

1)Program studi pendidikan dokter gigi, Fakultas Kedokteran, UNSRAT

ABSTRACT

Quality of life is an opportunity of individual to can be live comfortably, and maintain a healthy state of physiology an social balance in everyday life. Quality of life associated with oral health assess the factors function, psychological and social as well as the experience of pain and discomfort in everyday life. Treatment by wear dentures can also cause problems and inconvenience in use. The physical problems such as pain and lack of stability of the dentures during chewing and speaking cause decreased quality of life.The aim of this study was to determine how the representation quality of life of the Batu Kota Village societies who wear dentures. This research is a descriptive cross sectional study design. Sample size of 81 samples and take by using purposive sampling method. This research instrument used a questionnaire OHIP-14. The data collected processed and analized the presented in the form of tables and discussion.  The research quality of life based on the assessment dimensions of functional limitation is good, based on the assessment dimension of physical pain was moderate, based on the assessment of psychic discomfort quite good, based on assessment of physical disability dimension classified as good, based on the assessment dimensions of psychic incapacity quite good, based on yhe assessment of social incompetence is quite good and based on assessment dimensions of handicap quite good. The average valution is based on seven dimensions of quality of life showed that quality of life in the society of Batu Kota Village are good.

 

Key words:  quality of life, dentures

ABSTRAK

Kualitas hidup merupakan kesempatan individu untuk dapat hidup nyaman, serta mempertahankan keadaan sehat fisiologis sejalan dengan imbangan sehat secara psikologis. Kualitas hidup yang dihubungkan dengan kesehatan gigi dan mulut menilai faktor fungsional, psikologi dan sosial serta pengalaman rasa sakit dan tidak nyaman dalam kehidupan sehari-hari. Perawatan dengan pemakaian gigi tiruan dapat menimbulkan masalah dan ketidaknyamanan dalam pemakaiannya, seperti adanya masalah fisik yaitu rasa sakit dan kurangnya stabilitas gigi tiruan selama mengunyah dan berbicara menyebabkan menurunnya kualitas hidup seseorang. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana gambaran kualitas hidup masyarakat Kelurahan Batu Kota yang memakai gigi tiruan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan rancangan penelitian cross sectional study. Besar sampel dalam penelitian yaitu sebanyak 81 sampel dengan menggunakan metode purposive sampling. Instrument penelitian yang digunakan berupa kuesioner OHIP-14. Data yang diperoleh diolah dan dianalisis kemudian disajikan dalam bentuk tabel dan uraian. Hasil penelitian kualitas hidup berdasarkan penilaian dimensi keterbatasan fungsi tergolong baik, berdasarkan penilaian dimensi rasa sakit fisik tergolong sedang, berdasarkan penilaian ketidaknyamanan psikis tergolong baik, berdasarkan penilaian dimensi ketidakmampuan fisik tergolong baik, berdasarkan penilaian dimensi ketidakmampuan psikis tergolong baik, berdasarkan ketidakmampuan sosial tergolong baik dan berdasarkan penilaian dimensi keterhambatan tergolong baik. Penilaian rata-rata berdasarkan tujuh dimensi kualitas hidup menunjukkan bahwa kualitas hidup masyarakat Kelurahan Batu Kota yang memakai gigi tiruan tergolong baik.

 

Kata kunci:  kualitas hidup, gigi tiruan

 

Downloads

Published

2015-11-09

How to Cite

Herliyanti, H. (2015). KUALITAS HIDUP MASYARAKAT KELURAHAN BATU KOTA YANG MEMAKAI GIGI TIRUAN. PHARMACON, 4(4). https://doi.org/10.35799/pha.4.2015.10199

Issue

Section

Articles