Studi Tingkat Pengetahuan Masyarakat Tentang Antibiotik di Kelurahan Ardipura Kota Jayapura

Authors

  • Tasya Arta Mevia Putri Santoso Universitas Sam Ratulangi
  • Weny Wiyono
  • Deby Mpila

Keywords:

Antibiotik, tingkat pengetahuan, kelurahan ardipura

Abstract

Antibiotik merupakan golongan senyawa alami atau sintesis yang memiliki kemampuan untuk menekan atau menghentikan proses biokimiawi dalam suatu mikroorganisme, khususnya proses infeksi bakteri. Penggunaan antibiotik secara tidak tepat dipengaruhi oleh pengetahuan seseorang, sehingga apabila pengetahuan seseorang tidak tepat maka akan berdampak pada penggunaan antibiotik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pengetahuan masyarakat tentang antibiotik di Kelurahan Ardipura, Kecamatan Jayapura Selatan, Kota Jayapura. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif observasional terhadap 394 responden yang memenuhi kriteria inklusi dengan pengambilan data menggunakan kuesioner. Hasil penelitian yang diperoleh yaitu tingkat pengetahuan antibiotik pada masyarakat di Kelurahan Ardipura, Jayapura yang termasuk kategori baik (37%), cukup (33%) dan kurang baik (30%). Mayoritas tingkat pengetahuan tentang antibiotik pada masyarakat di Kelurahan Ardipura termasuk kategori Baik.

 

Kata kunci: Antibiotik, tingkat pengetahuan, kelurahan ardipura

Downloads

Published

2022-12-07

How to Cite

Santoso, T. A. M. P., Wiyono, W., & Mpila, D. (2022). Studi Tingkat Pengetahuan Masyarakat Tentang Antibiotik di Kelurahan Ardipura Kota Jayapura. PHARMACON, 11(4). Retrieved from https://ejournal.unsrat.ac.id/v3/index.php/pharmacon/article/view/41423

Issue

Section

Articles