Peranan Media Massa Dalam Meningkatkan Pengetahuan Politik Mahasiswa

Authors

  • Rances P Simbolon
  • Arpi R Rondonuwu Universitas Sam Ratulangi
  • Efvendi Sondakh Universitas Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.35797/jp.v12i1.47143

Abstract

ABSTRAK
Penelitian ini akan mengkaji tentang bagaimana peranan media masa dalam meningkatkan pengetahuan politik mahasiswa. Dengan menggunakan metode kualitatif (Sugiyono, 2019) penelitian ini akan fokus untuk mengetahui bagaimana pengaruh pemanfaatan informasi melalui media massa terhadap pemahaman dan pengetahuan politik mahasiswa khususnya di FMIPA, Universitas Sam Ratulangi Manado, terkait dengan pemilihan walikota dan wakil walikota Kota Manado tahun 2020. Temuan penelitian mengambarkan bahwa mahasiswa FMIPA Universitas Sam Ratulangi banyak yang menggunakan media online/internet dan TV sebagai sumber informasi terkait dengan Pilwako Kota Manado tahun 2020. Media massa surat kabar cetak dan radio kurang dimanfaatkan, disebabkan karena keberadaan surat kabar online kini telah tersedia dan lebih mudah untuk diakses. Temuan penelitian juga menggambarkan bahwa peranan media massa sangat berpengaruh terhadap tingkat pemahaman dan pengetahuan mahasiswa tentang Pemilu Walikota dan Wakil Walikota di Kota Manado Tahun 2020.

Kata kunci: Media Massa; Mahasiswa; Pilwako


ABSTRACT
This research will examine how the role of the mass media in increasing students' political knowledge. By using a qualitative method (Sugiyono, 2019) this research will focus on finding out how the influence of the use of information through the mass media has on students' understanding and political knowledge, especially at the Faculty of Mathematics and Natural Sciences, Sam Ratulangi University, Manado, related to the election of the mayor and deputy mayor ( Pilwako) in Manado city in 2020. Research findings illustrate that many students of the Faculty of Mathematics and Natural Sciences, University of Sam Ratulangi use online/internet media and TV as a source of information related to the 2020 Manado City. The mass media of print newspapers and radio are underutilized , due to the existence of online newspapers now available and easier to access. The research findings also illustrate that the role of the mass media greatly influences the level of understanding and knowledge of students about the Mayor and Deputy Mayor Elections in Manado City in 2020.

Keywords: Mass Media; Student; Pilwako

 

Downloads

Published

2023-03-14

How to Cite

P, R., Rondonuwu, A. R., & Sondakh, E. (2023). Peranan Media Massa Dalam Meningkatkan Pengetahuan Politik Mahasiswa . POLITICO: Jurnal Ilmu Politik, 12(1), 135–152. https://doi.org/10.35797/jp.v12i1.47143