Studi Dinamika Gelombang Pantai Di Tanjung Assa Kecamatan Likupang Timur

Authors

  • Jibreel Tumimomor Universitas Sam Ratulangi
  • M. Ihsan Jasin Universitas Sam Ratulangi
  • Tommy Jansen Universitas Sam Ratulangi
  • Nicolaas J. Tangkudung Universitas Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.35793/jts.v20i82.46796

Abstract

Pantai Tanjung Assa terletak di Kecamatan Likupang timur, Kabupaten Minahasa Utara, Provinsi Sulawesi Utara dan pada posisi  1°40'38.6" N - 125°04'33.0" E. Daerah pantai ini merupakan salah tempat mata pencaraian bagi masyarakat sekitar dan juga terdapat fasilitas di pantai tersebut. Berdasarkan hasil pengamatan di lokasi, pada saat tertentu terjadinya erosi sehingga mengakibatkan mundurnya garis pantai yang berdampak pada lokasi tempat masyarakat setempat beraktifias keseharian. Maka dalam penataan serta pengembangan didaerah tersebut maka diperlukan penelitian mengenai perencanaan bengunan pengaman pantai. Dalam penelitian ini dilakukan studi pergerakan dinamika gelombang meliputi karakteristik dan pasang surut yang terjadi di pantai tanjung assa. Peramalan gelombang dengan metode hindcasting gelombang menggunakan data dari BMKG Bitung selama 5 tahun dan data pasang surut diambil dari LANTAMAL selama 15 hari. Dari hasil perhitungan dinamika gelombang di Pantai Tanjung Assa di dominasi oleh gelombang arah Timur dengan gelombang maksimum terjadi pada bulan September dengan H = 0,862 m dan T = 3,992 det.

 

Kata kunci - pantai Tanjung Assa, dinamika gelombang, pasang surut

Downloads

Published

2022-12-30

Issue

Section

Articles