KAWASAN PROMOSI KEBUDAYAAN SULAWESI UTARA DI MANADO - Kajian Semiotika Dalam Arsitektur

Authors

  • Claudia Dariwu
  • Joseph Rengkung

DOI:

https://doi.org/10.35793/daseng.v2i1.915

Abstract

ABSTRAK

Dinamika kebudayaan Sulawesi Utara dirasakan tidak hanya mengalami perubahan, tapi juga mengalami penurunan. Terancam sistem tradisi, memudar bahasa lokal, tidak tumbuh kreativitas ilmu pengetahuan dan teknologi, hilang ruang-ruang kebudayaan, sepi penyelenggaraan festival budaya adalah bagian-bagian dari gejala perubahan kebudayaan Sulawesi Utara zaman ini.

Meninjau  dan mengantisipasi gejala kebudayaan tersebut maka penulis mengangkat objek Kawasan Promosi Kebudayaan Sulawesi Utara di Manado sebagai sarana dalam mengembangkan, memelihara serta mempromosikan kebudayaan Sulawesi Utara.

Tema yang diangkat dalam objek yaitu Kajian Semiotika Dalam Arsitektur, Semiotika dalam arsitektur merupakan bahasa simbol yang memberi informasi kepada pengamat lewat bentuk-bentuk tertentu. Dimana komunikasi ini dapat menginformasikan suatu nilai yang terkandung didalamnya bahkan menjelaskan suatu konteks budaya.

Kata kunci : kawasan promosi, kebudayaan, semiotika

Downloads

Published

2013-02-07