PERAN EXCAVATOR TERHADAP KINERJA PROYEK KONSTRUKSI RUMAH TINGGAL DI JAKARTA SELATAN

Manlian Ronald. A. Simanjuntak, - Ferrari

Abstract


Alat berat didalam ilmu teknik sipil adalah alat yang digunakan untuk membantu manusia dalam melakukan pekerjaan pembangunan suatu struktur. Penggunaan alat berat yang kurang tepat dengan kondisi dan situasi lapangan pekerjaan akan berpengaruh berupa kerugian antara lain rendahnya produksi, tidak tercapainya schedule yang telah ditentukan, atau kinerja proyek semakin menurun secara keseluruhan. Terdapat beraneka macam alat yang sering digunakan dalam pekerjaan konstruksi saat ini, antara lain: bulldozer, loader, excavator, motor grader, dump truck. Penelitian ini hanya alat konstruksi excavator yang dipakai untuk proyek konstruksi rumah tinggal yang pada saat proses konstruksi memerlukan galian, penggunaan alat konstruksi excavator menjadi penting seperti yang terjadi pada proyek gedung tinggi, jalan, dan jembatan. Untuk itu pada penelitian ini mencoba membuat suatu penelitian untuk proyek rumah tinggal dengan menggunakan excavator sebagai alat gali karena tenaga manusia dianggap kurang. Biaya sewa excavator untuk pekerjaan yang cukup mahal dan besarnya kubikasi galian tanah yang akan dikerjakan, menjadi landasan yang kuat alat konstruksi excavator dibutuhkan untuk meningkatkan kinerja proyek rumah tinggal. Rumah tinggal saat ini sudah banyak memiliki area bawah tanah seperti basement atau ruang-ruang lainnya layaknya gedung-gedung bertingkat. Permasalahan penelitian yang akan dikaji dalam penelitian ini yaitu peran excavator terhadap proyek konstruksi rumah tinggal di Jakarta Selatan. Secara umum salah satu faktor penting dalam proyek konstruksi adalah pemakaian alat konstruksi yang tepat guna memperlancar dan mempercepat kinerja proyek. Pemilihan alat penting untuk dilakukan karena sangat erat kaitannya dengan faktor faktor yang berpengaruh terhadap produktivitas alat itu sendiri. Oleh karena itu, melalui penelitian ini diharapkan akan meningkatkan kinerja pelaksanaan konstruksi khususnya proyek bangunan rumah tinggal di Jakarta Selatan Kata kunci : produktivitas, excavator, kinerja, rumah tinggal

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.