AKADEMI SEPAKBOLA MANADO. Green Architecture
DOI:
https://doi.org/10.35793/daseng.v8i2.25589Abstract
Sepak bola saat ini menjadi olahraga terpopuler di dunia termasuk di Di indonesia sepakbola telah menjadi olahraga terpopuler dan paling diminati oleh masyarakat baik kalangan muda maupun tua.Hal tersebut dapat dilihat dari banyaknya kompetisi sepakbola yang berlangsung di dalam negeri yang bahkan memiliki daya tarik tinggi bagi pemain asing untuk bermain di liga indonesia.Berbagai klub dari kota kota besar di Indonesia telah mengambil bagian dalam kompetisi nasional yang ada.Namun sayangnya dalam hal ini kota  Manado masih belum memiliki klub yang memiliki kemampuan dengan standar yang mampu mencukupi untuk dapat bersaing di liga lokal Indonesia bahkan fungsi dari stadion kota tidak dapat dimaksimalkan.Salah satu faktor yang ada disebabkan oleh kurangnya pemain lokal dengan kemampuan yang dapat bersaing di tingkat nasional.Hal ini disebabkan minimnnya pedidikan sejak usia dini dan juga kurangnya sarana pendukung seperti lapangan untuk tempat bermain dan berlatih.Dalam perancangan kali ini tema yang digunakan adalah Green Architecture. Arsitektur hijau adalah suatu pendekatan perencanaan bangunan yang berusaha untuk meminimalisasi berbagai pengaruh membahayakan pada kesehatan manusia dan lingkungan Konsep ini sangat cocok dipakai dalam perancangan objek karena lokasi dari objek yang berada dalam kawasan pengembangan kota baru dan perancangan bangunan ditargetkan utuk penggunaan jangka panjang dan juga hasil rancangan dapat membawa dampak positif serta menjadi panutan dalam pembangunan kota yang sehat,hemat energi dan ramah lingkungan.
Kata Kunci: Akademi Sepakbola, Sepakbola,Manado,Green Architecture.