GALERI SENI DAN BUDAYA DI TOBELO KABUPATEN HALMAHERA UTARA, Arsitektur Metafora

Authors

  • Henri J.S. Labada
  • Surijadi Supardjo
  • Steven Lintong

DOI:

https://doi.org/10.35793/daseng.v10i1.39047

Abstract

Seni dan budaya merupakan sesuatu yag telah ada dalam diri setiap manusia sejak dia dilahirkan. Hanya saja masing-masing orang bahkan kelompok memiliki perbedaan dalam mengembangkan seni yang dimiiki. Galeri seni dan budaya di hadirkan sebagai wadah terpusat yang dapat menampung segala hal yang berkaitan dengan berbagai seni serta budaya untuk di tampung, di kembangkan hingga di pamerkan ke masyarakat luas. 

Tobelo merupakan salah satu kota di kabupaten Halmahera Utara, provinsi Maluku Utara yang di mana memiliki karakter seni dan budaya yang tergolong kuat. Tobelo, Halmahera Utara memiliki berbagai variasi kesenian tradisional seperti bermacam – macam tarian, kerajinan tangan,dan beragam musik tradisional.

Galeri seni dan budaya di Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara menggunakan pendekatan tema Arsitektur Metafora, , dimana objek yang di hadirkan  dapat mengambil salah satu dari symbol kebudayaan setempat, untuk di terapkan kedalam objek. Dengan tujuan, dapat menjadi daya tarik masyarakat, dan memberi kesan erat dengan kulltur atau budaya setempat.

Kata kunci : Galeri Seni dan budaya, Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara, Arsitektur Metafora

Downloads

Published

2022-02-14