CREATIVE HUB DI KOTA TOMOHON

High-Tech Arsitektur

Authors

  • Kenny M. Pangkerego
  • Suryono
  • Roosje J. Poluan

Abstract

Unit pelayanan yang mewadahi kegiatan industri kreatif pada lingkungan perkotaan dikenal dengan Pusat Industri Kreatif atau Creative Hub. Fasilitas ini menjadi rang bagi para pelaku kreatif untuk mengelola, memproduksi, dan memasarkan usahanya. Selain itu, dalam Creative Hub, aktivitas seperti pembekalan yang tertuang dalam program entrepreneurship bersama para pakar dalam bidangnya yang berfungsi sebagai pendamping dan kurator.

Potensi yang cukup besar untuk pengembangan industri kreatif dinilai sangat cocok bagi kota Tomohon yang merupakan salah satu kota pendidikan dan kreatif di pulau Sulawesi. Hal ini dibuktikan dengan berbagai event kreatif dan edukatif yang sering diadakan di kota Tomohon. Oleh sebab itu, perlu disediakan sarana bagi para pelaku kreatif yang berada di kota Tomohon. Contohnya, TIFF (Tomohon Internasional Flower Festival) yang diadakan setiap tahun, ada juga event-event pawai yang diadakan pada 17 agustus, dengan menerapkan tema High-Tech disesuaikan dengan rencana objek yaitu pusat industri kreatif (Creative Hub) di mana bangunan harus terlihat menarik sebagai pusat pengembagan ekonomi dan kreatifitas. Dari lokasi juga penting mengingat Kota Tomohon belum tersedianya bangunan Creative Hub untuk mewadahi aktifitas ekonomi dan kreatif. Disisi lain juga Tomohon memiliki suasana yang asri dan sejuk sehingga membuat aktivitas diluar ruangan maupun di dalam ruangan terasa lebih nyaman.

 Kata Kunci : Kota Tomohon, Creative Hub, High-Tech Arsitektur

Downloads

Published

2023-02-06