FLOATING COTTAGE RESORT DI MINAHASA UTARA

Arsitektur Organik

Authors

  • Gloria K. Utama
  • Frits O. P. Siregar
  • Sonny Tilaar

Abstract

Floating Cottage Resort di Minahasa Utara adalah alternatif inovatif untuk pengembangan pariwisata juga sebagai respons terhadap potensi pariwisata dan lingkungan Minahasa Utara. Melalui integrasi bentuk organik dan material yang ramah lingkungan, bertujuan menciptakan lingkungan hunian yang harmonis dengan keindahan alam setempat. menciptakan harmoni antara pengalaman berlibur dan keberlanjutan ekologis.

Metode perancangan melibatkan analisis topografi, iklim dan karakteristik alam Minahasa ditambah studi kelayakan teknis konstruksi bangunan terapung. Pendekatan organik tercermin dalam desain bentuk bangunan, penempatan, serta penggunaan material yang bersahaja dan berkelanjutan. Menciptakan struktur yang ramah lingkungan dan memaksimalkan interaksi dengan lingkungan sekitar. Perencanaan Floating Cottage Resort yang tidak hanya mencerminkan keindahan arsitektur, tetapi juga mempertimbangkan efisiensi energi, penggunaan bahan ramah lingkungan, dan integrasi yang baik dengan alam.

Diharapkan, implementasi proyek ini akan memberikan kontribusi positif terhadap pengembangan pariwisata Minahasa Utara sambil memelihara kelestarian alam lokal. Dengan kehadiran objek Floating Cottage Resort di Minahasa Utara, diharapkan implementasi proyek ini dapat memberikan kontribusi positif terhadap pengembangan sektor pariwisata di daerah tersebut, sambil tetap menjaga kelestarian alam lokal. Selain itu, tema arsitektur organik pada Floating Resort diharapkan bisa menjadi inspirasi untuk pengembangan ruang kerja berkelanjutan di Minahasa Utara dan sekitarnya.

 Kata Kunci : Arsitektur Organik, Floating Cottage Resort, Minahasa Utara

Downloads

Published

2024-01-05