KUALITAS HIDUP WANITA MENOPAUSE YANG MENGGUNAKAN TERAPI SULIH HORMON DINILAI DENGAN MENQOL DI RSU PROF. DR. R. D KANDOU MANADO

Authors

  • Sitti Qamariah

DOI:

https://doi.org/10.35790/ecl.v1i1.3287

Abstract

Abstract: the increasing age of the life expectancy of women led to an increased number of women in Indonesia. There is a major problem confronting the elderly woman is menopause. On menopausal women will develop a variety of complaints. Complaints arising in menopausal women is a result of lack of estrogen, the hormone treatment by administering hormone is also known as Hormone Replacement Therapy Dubbed. The above things that encourage writers to research about the quality of life of menopausal women who use Hormone Replacement Therapy Dubbed rated with MENQOL (The Menopause Specific Quality of Life Questionnaire) was General Hospital Prof. Dr. r. d. Kandou Manado. This research is a descriptive cross sectional design using a MENQOL questionnaire consists of four domains, namely vasomotor menopausal symptoms, psychosocial, physical and sexual abuse. This research was conducted on menopausal women who use hormone therapy in English was Prof. Dr. R.D. Kandou Manado in November 2012. Of the 19 Research Subjects, obtained 52,63% experienced disruption of quality of life. Based on the symptoms, physical disorder group is the largest intrusion on the natural subjects of 84,21%. There was 52,63% of women who use Hormone Replacement Therapy in English was General Hospital Prof. Dr. R. D. Kandou Manado still experiencing disruption of quality of life based on measurement results using MENQOL.
Keywords: Quality of life, menopause, hormone replacement therapy, MENQOL

Abstrak: Meningkatnya usia harapan hidup wanita Indonesia menyebabkan peningkatan jumlah wanita lanjut usia. Ada masalah pokok yang dihadapi wanita lanjut usia yaitu menopause. Pada wanita menopause akan timbul berbagai keluhan. Keluhan yang timbul pada wanita menopause adalah akibat dari kekurangan hormone estrogen, maka pengobatannya pun adalah dengan pemberian hormone pengganti yang dikenal dengan Terapi Sulih Hormon. Hal-hal diatas yang mendorong penulis untuk meneliti tentang kualitas hidup wanita menopause yang menggunakan Terapi Sulih Hormon dinilai dengan MENQOL (The Menopause Spesific Quality of Life Questionnaire) di RSU Prof. DR. R. D. Kandou Manado. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan desain cross sectional menggunakan kuesioner MENQOL yang terdiri dari empat domain gejala menopause yaitu vasomotor, psikososial, fisik dan seksual. Penelitian ini dilakukan pada wanita menopause yang menggunakan terapi sulih hormon di RSU Prof. DR. R.D. Kandou Manado pada bulan November 2012. Dari 19 Subyek Penelitian, didapatkan 52,63% mengalami gangguan kualitas hidup. Berdasarkan kelompok gejala, gangguan fisik merupakan gangguan terbanyak yang di alami subyek 84,21%. Terdapat 52,63% Wanita yang menggunakan terapi sulih hormon di RSU Prof. Dr. R. D. Kandou Manado masih mengalami gangguan kualitas hidup berdasarkan hasil pengukuran menggunakan MENQOL.
Kata Kunci : Kualitas hidup, wanita menopause, Terapi Sulih Hormon, MENQOL

Downloads

How to Cite

Qamariah, S. (2013). KUALITAS HIDUP WANITA MENOPAUSE YANG MENGGUNAKAN TERAPI SULIH HORMON DINILAI DENGAN MENQOL DI RSU PROF. DR. R. D KANDOU MANADO. E-CliniC, 1(1). https://doi.org/10.35790/ecl.v1i1.3287

Issue

Section

Articles